Wajah Hancur Dihajar Gaethje, Ferguson Berlumuran Darah Dibawa ke Rumah Sakit

Wajah Hancur Dihajar Gaethje, Ferguson Berlumuran Darah Dibawa ke Rumah Sakit

RIAUMANDIRI.ID - Tony Ferguson dibawa ke rumah sakit setelah kalah TKO dari Justin Gaethje pada UFC 249 di VyStar Veterans Memorial Arena, Florida, Amerika Serikat, Ahad (10/5/2020) pagi WIB.

Ferguson yang diunggulkan atas Gaethje di UFC 249, tidak banyak berkutik selama pertarungan lima ronde. El Cucuy terus mendapat pukulan Gaethje hingga wasit Herb Dean menghentikan pertarungan saat ronde kelima berjalan 3 menit dan 39 detik.

Darah menyelimuti wajah Ferguson saat pertarungan. Pelipis kiri dan bagian bawah kantong mata kanan petarung 36 tahun itu robek. Ferguson juga sempat sempoyongan setelah terkena pukulan tangan kiri Gaethje di ronde kelima.


Dikutip dari Mirror, Ferguson dibawa ke rumah sakit dan tidak hadir dalam konferensi pers usai pertarungan. Presiden UFC Dana White juga memastikan Ferguson serta Niko Price, yang kalah TKO dari Vicente Luque di UFC 249, dibawa ke rumah sakit.

Ferguson sendiri memuji penampilan Gaethje. Petarung yang sebelum dikalahkan Gaethje sukses meraih 12 kemenangan beruntun juga kecewa dengan keputusan wasit Herb Dean yang menghentikan petarungan.

"Saya seharusnya melawan Khabib, tapi semuanya batal. Hanya Gaethje yang mau melawan saya. Kami melalui pemusatan latihan yang panjang, tapi itu bukan alasan, Gaethje sangat tangguh," ujar Ferguson di octagon usai pertarungan UFC 249.

"Kami mempersiapkan diri untuk melawan Khabib, yang merupakan petarung tidak sering melepaskan pukulan. Tapi semua hal bisa terjadi, kita tidak bisa apa-apa. Saya lebih memilih mengakhiri pertarungan daripada dihentikan wasit. Saya masih bisa melanjutkan pertarungan," sambung Ferguson.

Ferguson juga mengucapkan terima kasih kepada Gaethje yang setuju menggantikan posisi Khabib Nurmagomedov di UFC 249. Terakhir Ferguson menelan kekalahan di UFC adalah di tangan Michael Johnson pada 5 Mei 2012.



Tags Olahraga