Relokasi pedagang Pasar Delitua ricuh

Relokasi pedagang Pasar Delitua ricuh

MEDAN (HR)–Tim gabungan petugas, Satpol-PP, Sabhara, PM, TNI dan pihak kecamatan akhirnya berhasil merelokasi Pasar Delitua Jalan Besar Medan- Delitua Kabupaten Deli Serdang dengan menggunakan alat berat.
Pantauan di lokasi, siang ini, dalam penggusuran pasar tersebut kericuhan pun tak bisa terelakkan karena sekitar 700-an pedagang tidak mau dipindahkan ke pasar yang baru oleh pihak Dinas Pasar Deli Serdang.
Kepala Dinas Pasar Deli Serdang, Donald Tobing mengatakan, lokasi Pasar Delitua yang dulu nantinya akan dibangun tempat posko petugas pemadam kebakaran Kabupaten Deli Serdang. “Pasar ini akan kita bangun posko petugas pemadam kebakaran. Dimana selama ini lokasi pemadam kebakaran sangat jauh di Lubuk Pakam Deli Serdang, sehingga apabila ada kejadian di daerah Delitua sekitarnya selalu telat untuk memadamkan api,” kata Donald Tobing, saat memimpin penggusuran Pasar Delitua.
Disebutkan, keadaan Pasar Delitua selama ini sudah tidak kondusif karena banyak pedagang yang berjualan hingga memasuki badan Jalan. “Lihat saja kondisinya saat ini asal kita mau lewat kemari selalu macet hingga berjam-jam,” ucapnya.
Oleh karena itu, kata Donald, pihaknya merelokasi Pasar Delitua ke tempat yang lebih baik dan nyaman bagi pedagang dan juga mengurangi kemacetan arus lalu lintas Jalan Besar Medan-Delitua. “Tidak jauhnya jarak pasar yang sekarang ini dengan pasar yang baru, hanya 100 meter jaraknya,” pungkas Donald. (wol/ivi)