Merah Putih Gagal Lolos

Merah Putih Gagal Lolos

JAKARTA (HR)-Timnas Indonesia dipastikan gagal ke putaran final Piala Asia U-23 di Qatar 2016 setelah dikalahkan Korea Selatan 4-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Selasa (31/3).

Kekalahan itu membuat Indonesia harus puas berada di posisi runner up grup H dengan nilai 6. Peluang lolos Indonesia melalui lima runner up terbaik juga tertutup setelah hanya menempati posisi ke-6 dari 10 runner up grup.

Posisi runner up terbaik ditempati Thailand dengan nilai tujuh, diikuti Iran, Vietnam, Uzbekistan dan Yaman. Kendati masih ada satu grup lainnya yaitu B yang belum memainkan pertandingan, namun dipastikan Indonesia gagal masuk dalam lima runner up terbaik.

Di grup C yang ditempati Iran, sebenarnya nilai Iran adalah 9, namun pertandingan melawan posisi terbawah grup Nepal yang dimenangkan Iran 5-0 tidak dihitung. Dengan demikian nilai Iran adalah 6 dengan selisih gol 10-2. Di bawah Iran ada Vietnam dengan nilai 6 (9-3), Uzbekistan 6 (7-2), Yaman 6 (7-2).

Kekalahan dari Korea Selatan disikapi positif oleh tim nasional Indonesia U-23. Mereka menyebut bahwa hasil itu menunjukkan kelemahan 'Garuda Muda' yang harus diperbaiki menjelang SEA Games.

Timnas U-23 kalah telak 0-4 pada pertandingan yang dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (31/3). Keempat gol Korsel dicetak oleh Jung Seung Hyun, Lee Cha Dong, dan Kim Seung Hyun. Seluruh gol tercipta di babak kedua.

Manajer timnas U-23 Gede Widiade menyebutkan bahwa perjuangan para pemain sudah maksimal. Dia mengatakan, tim pelatih sudah mengantongi catatan untuk melakukan perbaikan menjelang SEA Games 2015 bulan Juni mendatang.

"(Tim) Sudah berjuang dengan maksimal, tapi ini merupakan yang terbaik bagi tim. Kami masih mempunyai kans, masih ada empat atau lima game yang perlu kami pantau," kata Gede saat ditemui di Mixed Zone.

"Tapi, kami sudah tahu untuk persiapan SEA Games perbaikan apa yang harus kami lakukan," tambahnya.

Hal serupa juga diungkapkan oleh penggawa lini tengah timnas U-23, Evan Dimas Darmono. "Hasil ini jadi bahan evaluasi, kami harus introspeksi diri, dan kami harus lebih baik ke depannya," kata pemain asal Persebaya Surabaya itu.

Untuk menghargai kerja keras para pemain, Gede mengungkapkan bahwa bonus untuk para pemain bakal tetap diberikan. Tak lupa, dia juga menyinggung soal dukungan suporter.

"(Bonus) tetap diberikan. Alhamdulillah (dukungan suporter) banyak. Kalau seperti ini terus patut diacungi jempol," ungkap Gede.(dtc/pep)

Susunan Pemain
KORA SELATAN: 1-Lee Chang Geun, 2-Sim Sang Min, 4-Yeon Jei Min, 5-Woo Ju Sung, 25-Jung Seung Hyun, 8-Lee Chang Min, 16-Lee Yong Jae, 29-Lee Chan Dong, 9-Kim Hyun, 11-Ahn Hyun Beom (7-Kim Seung Jun 45'), 20-Jang Hyun Soo

INDONESIA: 12-M. Natsir, 3-M Abduh Lestaluhu (4-Andik Rendika 56') ,13-Manahati Lestusen,16-Hansamu Yama, 14- Putu Gede, 19- Zulfiandi, 17-Paolo Sitanggang, 18-Adam Alis (6-Evan Dimas 70'), 24-Ahmad Nufiandi, 9-Muchlis Hadi (8-Antoni Putro 61'), 20-Ilham Udin