Tjahjo Kumolo Kesal Pemerintah Dituduh Tidak Siap Atasi Corona

Tjahjo Kumolo Kesal Pemerintah Dituduh Tidak Siap Atasi Corona

RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Tjahjo Kumolo merasa kesal kepada pihak-pihak yang menuding pemerintah tidak siap dalam mengatasi penyebaran virus corona atau Covid-19.

Menurut Tjahjo, pemerintah sudah mempersiapkan upaya pencegahan masuknya virus corona ke Indonesia sejak Desember 2019 lalu.

"Yakinlah pemerintahan Pak Jokowi sudah mempersiapkan hal ini sejak Desember lalu, saya protes banyaknya di medsos yang menyatakan pemerintah tidak siap. Ini masalah bangsa kita, harus kita junjung bersama, saling gotong royong dan membantu," kata Tjahjo Kumolo dalam acara peringatan HUT ke-1 Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru, Rabu (11/3/2020).


Tjahjo juga mengatakan bahwa saat ini pemerintah konsen terhadap masalah ini, terlebih di Indonesia sudah terdapat 27 pasien COVID-19 yang masih ditangani petugas medis.

Dia juga memohon kepada media untuk memberikan saran dan kritik, tetapi tidak dengan membuat narasi yang meremehkan dan menuduh pemerintah tidak siap.

"Soal saran dan kritik saya kira tidak ada masalah, tapi jangan menuduh bahwa adanya virus corona karena pemerintah tidak becus, sejak desember sudah disiapkan dengan baik," imbuhnya.

Selain itu, Tjahjo juga mengingatkan apratur sipil negara (ASN) agar saling menjaga dan mengingatkan rekan, keluarga, dan lingkungan sekitar untuk menerapkan pola hidup sehat supaya terhindar dari virus corona atau COVID-19.

"Seluruh ASN yang 70 persen ada di daerah, mari saling mengingatkan dirinya, temannya, dan keluarga untuk menjaga kesehatan, menjaga stamina, jangan sampai kena flu," kata Tjahjo Kumolo.

Dia menyatakan pemerintah turut prihatin dan bersedih atas adanya warga negara Indonesia yang terkena virus mematikan itu.

 

Reporter: Rico Mardianto