Dipertanyakan Negara Lain, Wiranto Tegaskan Indonesia Nihil Virus Corona Bukan Asal Bicara

Dipertanyakan Negara Lain, Wiranto Tegaskan Indonesia Nihil Virus Corona Bukan Asal Bicara

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA – Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Wiranto mengumpulkan sejumlah pihak untuk membahas perkembangan virus corona (COVID-19). Pertemuan itu membahas Indonesia yang masih aman dari corona hingga cara memitigasi diri dari wabah virus yang berasal dari China itu.

"Hari ini kami mengundang para tokoh mempunyai kompetensi terhadap virus corona. Dari Kemnekes, perwakilan WHO, lembaga penelitian molekuler Eijkman yang juga sangat interest terhadap meneliti dari virus corona ini," ujar Wiranto usai pertemuan tertutup di kantor Wantimpres, Jalan Veteran, Jakarta Pusat, Senin (17/2/2020).

Wiranto mengungkapkan ada beberapa hal yang dibahas dalam pertemuan itu. Di antaranya pernyataan dari sejumlah pihak yang meragukan Indonesia masih bebas dari virus corona.


"Dari pertemuan ini beberapa hal. Kita paham bahwa ada pernyataan dari pejabat terkait masalah ini bahwa dari hasil pemeriksaan spesimen dari perlengkapan atau kit kita yang sudah begitu canggih kita dapat menyampaikan bahwa di Indonesia saat ini belum ada kasus corona yang dilaporkan. Tentu ini bukan asal bicara tapi merupakan hasil usaha yang maksimal, hasil penelitian yang maksimal, suatu usaha yang maksimal dari pihak terkait bagaimana kita memitigasi corona di Indonesia," kata Wiranto.

Wiranto mengaku sudah menerima jawaban atas pertanyaan yang meragukan Indonesia masih terbebas dari penyebaran virus yang mematikan itu. Wiranto menyebut pemerintah telah melakukan penanganan dan antisipasi dengan baik.

"Memang banyak pihak yang meyangsikan 'apa benar sih bahwa kita zero?' tadi dalam pertemuan sudah terjawab bahwa memang kesangsian itu dapat terhapus tatkala pihak pemerintah Indonesia dengan cepat dan tepat telah menangani ini dengan baik," jelas dia.

Wiranto mengatakan dari perwakilan WHO mengapresiasi keberhasilan Indonesia dalam menangani kasus corona. Dia menyebut ketidakpercayaan akan kemampuan Indonesia dalam mendeteksi corona bisa dipatahkan.

"Tadi juga menanyakan dan WHO menjamin ternyata WHO pun dari awal sudah menyampaikan bahwa apa yang dilakukan pemerintah Indonesia sudah tepat sehingga berhasil menangani penyebaran virus corona di Indonesia. Bahwa isu ketidakpercayaan terhadap penjelasan itu tidak benar, terjawab pada hari ini pada pertemuan bersama pihak yang bertanggung jawab atau mempunyai keterkaitan bagaimana memitigasi virus corona," ucapnya.

Wiranto menyebut tugas pemerintah masih banyak dalam menghadapi virus corona. Dia meminta masyarakat untuk senantiasa waspada.

"Masih banyak hal yang bisa kita lakukan ke depan nanti. Tadi juga disampaikan bagaimana cara kita menyampaikan ke masyarakat untuk secara individual maupun kelompok menghindari kemungkinan terinfeksi virus itu. Apakah kita menata kehidupan yang lebih sehat, cara kita untuk memakai alat yang bisa mencegah terinfeksi virus tersebut itu nanti tentunya akan dijelaskan oleh Kementerian Kesehatan," tutur Wiranto.

"Apapun yang terjadi tentu kita mempunyai semangat yang sama. Mudah-mudahan Indonesia benar-benar terjaga atau tidak terinfeksi atau virus itu tidak menginfeksi masyarakat kita," imbuhnya.

Dalam pertemuan itu, turut hadir Senior Advisor WHO South East Asia Regional Office, Tjandra Yoga Aditama, WHO Representative Indonesia, N. Paranietharan, Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Kementerian Kesehatan, Anung Sugihantono, periset Lembaga Biologi Molekuler (LBM) Eijkman Herawati Sudoyo.



Tags ISTANA