Emak-Emak Relawan Prabowo-Sandi di Riau Bagikan Ratusan Bubur di Pekanbaru

Emak-Emak Relawan Prabowo-Sandi di Riau Bagikan Ratusan Bubur di Pekanbaru

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Emak-Emak DPW Gerakan Relawan Nasional (GRN) Prabowo Sandi (PAS) Riau kembali menggelar Jumat Berkah. Kali ini dilaksanakan di dua titik di Pekanbaru tepatnya di Kecamatan Payung Sekaki, yakni Masjid As Syakirin dan Masjid Al Hikmah.

Dalam agenda rutin ini emak-emak DPW GRN PAS Riau itu membagi-bagikan lebih kurang 450 cup bubur kacang hijau, sekaligus membagi-bagikan ratusan stiker GRN PAS Riau yang berlogo Prabowo-Sandi.

Kepala Koordinator Daerah Pekanbaru DPW GRN PAS, Tetty Herawati mengatakan,  dalam agenda rutin Jumat barokah ini segala sesuatu seperti mulai dari Bubur kacang hijau, dan lain sebagainya, dananya murni sumbangan dari relawan dan pengurus DPW GRN PAS Riau lainnya.


"Insya Allah, menjelang Pilpres 17 April nanti yang tinggal dua kali jumatan lagi, agenda kegiatan Jumat barokah Emak-emak DPW GRN PAS Riau tetap akan dilaksanakan seperti yang sudah dilakukan sebagai mana dengan yang telah diagendakan jauh sebelumnya," kata Tetty.

Tetty menambahkan, pada agenda kegiatan Jum'at Barokah Emak-Emak ini, juga  melaksanakan oleh DPD GRN PAS Kabupaten Rohil dengan Emak-Emak Militannya yang dipimpin oleh Ayu Anjani.