Tugas Pertama Usai Dilantik, Syamsuar Teken SK Plt Bupati Siak dan Atasi Karhutla

Tugas Pertama Usai Dilantik, Syamsuar Teken SK Plt Bupati Siak dan Atasi Karhutla

RIAUMANDIRI.CO, JAKARTA - Usai dilantik sebagai Gubernur Riau, H Syamsuar langsung menjalankan tugasnya sebagai Gubernur, yakni menandatangani SK penunjukan Plt Bupati Siak, Alfedri.

“Ini tugas saya pertama sebagai Gubernur menandatangani SK Plt Bupati,” kata Syamsuar usai dilantik di Istana Negar, Rabu (20/2/2019) pagi.

Syamsuar menjelaskan, dalam kepemimpinannya ke depan, ia akan menjalani tugasnya sesuai dengan visi misi yang telah disampaikan kepada masyarakat. Dan untuk 100 hari ke depan langkah pertama yang dijalaninya sesuai dengan arahan Presiden, mengatasi kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang masih melanda Riau.


“Tadi presiden menyampaikan kepada saya, bagaimana kita agar mengatasi kebakaran hutan dan lahan, tidak terjadi lagi di Riau. Akan dicari solusinya lagi ke depan bisa lebih baik,” kata Syamsuar. 

“Sekarang ini di Riau sudah memasuki musim kering, kita perlu mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan,” tambahnya.

Selain itu, program seratus hari lainnya yang akan dijalani menyelesaikan aset-aset daerah yang ada di Riau. Mempersiapkan konsep-konsep hijau yang akak dijalankan di Riau. Meningkatkan kinerja aparatur sipil negara (ASN), dan program lainnya.

“Termasuk kita juga akan mengajukan Ranperda pendidikan gratis bagi masyarakat Riau,” kata Syamsuar.

Reporter: Nurmadi