Warna-warni Lampion Imlek Mulai Meriahkan Kota Selatpanjang Meranti

Warna-warni Lampion Imlek Mulai Meriahkan Kota Selatpanjang Meranti

RIAUMANDIRI.CO, SELATPANJANG - Dalam rangka menyambut Imlek 2570 tahun 2019 yang jatuh pada 5 Februari mendatang, sebagian lampu lampion sudah terpasang dan hotel-hotel sudah hampir penuh di Selatpanjang, Kabupaten Kepulauan Meranti.

Hal itu disampaikan sampaikan Kadisparpora Meranti, Riski Hidayat kepada Riaumandiri.co, Jumat (18/1/2019).

" Diprediksikan perayaan Imlek tahun ini meriah, dan pelaksanaan perang air yakni cian chui akan berlangsung dengan penuh mewah. Sesuai data yang kita terima hotel sudah hampir penuh dipesan," ungkapnya.


Riski Hidayat menambahkan, persiapan menyambut Imlek di Kota Sagu sudah rampung. Persiapan dilakukan bersama jajaran perangkat daerah dan intansi vertikal lainya, serta pihak swasta dan hotel dan masyarakat Kepulauan Meranti yang turut mendukung.

Dia juga mengatakan, diprediksi Kemenpora akan hadir pada puncak acara di Selatpanjang.

"Kita prediksi Kemenpora akan hadir, karena kita kemarin baru saja terima anugerah Indonesian Wonderful API yang cukup membanggakan daerah," ungkap Riski Hidayat.

Sementara itu, Warga Tionghoa Selatpanjang, Amy, kepada Riaumandiri.co mengatakan, warga tionghua selatpanjang sudah banyak melakukan persiapan.

"Sudah banyak lah persiapan, mulai cat rumah, persedian air mium dan semua kebutuhan sembayang, juga lampu lampion untuk meriahkan Imlek," ujar dia.

" Saya rasa tahun ini lebih meriah lah dari tahun sebelumnya. Mari saya mengajak semua keluarga di luar daerah datang merayakan bersama-sama keluarga di Meranti," tukasnya.

Dari pantauan Riaumandiri.co, pernak pernik lampion serta rumah warga tionghoa selatpanjang bersinar mewarnai Imlek 2570 tahun 2019.

Reporter: Tengku Azwin



Tags Imlek