Lulusan UGM Bakar Ijazah, Ini Alasannya

Lulusan UGM Bakar Ijazah, Ini Alasannya

RIAUMANDIRI.CO, SLEMAN - Sebuah video memperlihatkan seorang pria bernama Arfiantriono Hartoadi membakar ijazahnya. Penyebabnya, karena pria yang mengaku sebagai alumni UGM ini kecewa dengan langkah UGM dalam menangani kasus dugaan perkosaan.

Video berdurasi sekitar 59 detik tersebut sudah tersebar di media sosial WhatsApp. Sebelum membakar ijazahnya, dia sempat memperkenalkan diri dan menjelaskan bahwa dia adalah alumni universitas yang berada di Bulaksumur, Sleman ini.

"Aku Arfiantriono Hartoadi, lihat nih. Aku alumni UGM, dan aku malu...," ucap Arfiantriono dalam video itu lalu membakar ijazahnya.


Belum diketahui secara pasti kapan Arfiantriono menamatkan studinya di UGM. Namun di ijazah tersebut terlihat sekilas bahwa dia adalah alumnus Ilmu Komunikasi, selanjutnya juga diketahui bahwa ijazah tersebut dikeluarkan tanggal 2002.

Saat dikonfirmasi, Kepala Bagian Humas dan Protokol UGM, Iva Aryani mengaku belum mengetahui kabar adanya alumni UGM yang membakar ijazahnya. Dia juga belum bisa memastikan apakah Arfiantriono benar alumni UGM atau bukan.

"Saya baru tahu dari njenengan (anda), baru lihat ini (video alumni membakar ijazahnya)," ujar Iva saat dihubungi detikcom, Selasa (13/11/2018).

"Nanti coba akan kita cek juga, saya akan mencoba menghubungi direktorat alumni nanti. Apakah benar itu nama yang bersangkutan memang alumni UGM beneran. Ini akan dikonfirmasi dulu. Mudah-mudahan mendapatkan jawaban segera," tutupnya.