Bank Riau Kepri Launching E-Money

Bank Riau Kepri Launching E-Money

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Bank Riau Kepri meluncurkan produk uang elektronik (e-money). Grand launching tersebut diselenggarakan di Ballroom Menara Dang Merdu Bank Riau Kepri, Jalan Sudirman, Pekanbaru, Kamis (4/10/2018) pagi.

Direktur Operasional Bank Riau Kepri Deni M Akbar dalam sambutannya mengatakan, dengan melakukan inovasi baru yakni peluncuran e-money ini, dapat memudahkan masyarakat untuk melakukan hal-hal terkait transaksi.

"Di era modern, transaksi harus disentuh dan menyesuaikan dengan sebuah lifestyle," ujarnya.


Dia menjelaskan, e-money merupakan salah satu cara untuk melakukan transaksi pembayaran sesuai dengan gaya hidup di era modern saat ini.

"Berdasarkan data Bank Indonesia, pertumbuhan e-money di tahun 2014, ada terdapat 35,7 juta kartu yang beredar dengan jumlah transaksi e-money 281,3 miliar lebih," sebutnya.

"Pada tahun 2015, penurunan jumlah kartu sebesar 34,7 juta yang beredar, namun transaksinya meningkat menjadi 471,1 miliar lebih," lanjutnya.

Dia menuturkan, di tahun 2016, baik jumlah kartunya maupun jumlah volume transaksisnya sama-sama meningkat. Di mana pada tahun 2016 terdapat 51,2 juta kartu yang beredar dengan volume transaksi 749,6 miliar lebih.

"Melihat besarnya volume transaksi dengan sistem pembayaran non-tunai, ada kecenderungan masyarakat dengan lifestyle, menjadikan e-money menjadi salah satu cara untuk melakukan transaksi dalam keseharian," simpulnya.

"Kami berharap mudah-mudahan e-money Bank Riau Kepri dapat memberikan manfaat yang lebih, pengetahuan yang lebih, dan animo yang lebih dari masyarakat, khususnya nasabah atau customer Bank Riau Kepri," tandasnya.

Peluncuran e-money diresmikan oleh Plt Gubernur Riau yang diwakilkan oleh Kepala Biro Ekonomi Gubernur Riau Darusman. Ia mengatakan kehadiran produk Bank Riau Kepri ini telah diakui oleh Otoritas Jasa Keuangan sebagai alat pembayaran transaksi yang sah. E-money juga mengurangi pertumbuhan penggunaan uang tunai.

Setelah acara launching, diikuti pengumuman serta penyerahan hadiah pemenang lomba menulis bertema "Aku dan Bank Riau Kepriku" yang diikuti siswa maupun mahasiswa dalam rangka memeriahkan HUT Bank Riau Kepri ke 52 tahun.

Turut hadir dalam acara tersebut Direktur Operasional Bank Riau Kepri Deni M Akbar, Kepala OJK Provinsi Riau Yusri, Perwakilan Gubernur Riau Biro Ekonomi Darusman, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Riau, dan Senior Vice President PT. Bank Mandiri Jakarta Elizabeth R. T. Siahaan. (mg1)