Orkestra Spanyol Bakal Gelar Konser Kolaborasi Melayu di Riau

Orkestra Spanyol Bakal Gelar Konser Kolaborasi Melayu di Riau
RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Gong Riau the Homeland of Melayu (Riau Tanah Tumpah Darah Melayu) yang sudah dipukul pada 2016 silam menjadi penanda komitmen Pemprov Riau dalam mewujudkan visi Riau 2020 menjadi pusat kebudayan melayu. 
 
Hal ini pun mulai mendapat pengakuan, salah satunya dari Spanyol yang akan menggelar konser orkestra kolaborasi melayu di Riau, Agustus mendatang.
 
Informasi tersebut disampaikan Dirjen Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI Hilmar Farid awal Mei kemarin. Menurutnya pihak Kementerian sudah mengirim surat ke Pemprov Riau mengenai kunjungan dan konser kolaborasi Vinculos pada 15-18 Agustus 2018 di Pekanbaru.
 
"Menindaklanjuti hasil rapat koordinasi antara Direktorat Warisan dan Diplomasi Budaya Dirjen Kebudayaan dengan Dinas Kebudayaan Provinsi Riau, 9 April kemarin terdapat program Vinculos for Indonesia 2018 akan menggelar konser kolaborasi antara Orquesta de Camarade de Siero (OCAS) dari Asturias, Spanyol dengan musisi lokal Riau," ungkap Hilmar Farid.
 
Berdasarkan informasi yang diterima, undangan dimaksud ditujukan kepada Gubernur Riau nonaktif Arsyadjuliandi Rachman. Puncak acara diselenggarakan pada Jumat, 17 Agustus di depan Anjung Seni Idrus Tintin, Jalan Sudirman Pekanbaru, atau bertepatan hari kemerdekaan RI.
 
Nantinya perwakilan dari OCAS Spanyol akan melakukan kunjungan dan konser kolaborasi tersebut di Pekanbaru 15-18 Agustus. Dirjen Kebudayaan berharap melalui program Vinculos for Indonesia ini diharapkan dapat menjadi ajang pertukaran budaya antara ciri khas budaya melayu dari Indonesia dengan Spanyol.
 
"Karena bertepatan dengan peringatan hari kemerdekaan Indonesia ke 73, sehubungan itu diharapkan Pemprov Riau dapat mendukung selama kegiatan dimaksud, demi kesuksesan dan kelancaran acara," harapnya.
 
Sementara itu Kepala Disbud Riau Yoserizal Zein ketika dikonfirmasi perihal undangan dari Dirjen Kebudayaan Kemendikbud RI ini, mengapresiasi rencana kolaborasi dalam konser antara Spanyol dengan musisi Riau pada Agustus mendatang.
 
"Tentunya kita dukung dan menyambut baik keinginan konser kolaborasi. Menandakan Riau terus mendapat pengakuan dari banyak pihak, bukan saja negara tetangga tapi juga dari tanah Eropa nun jauh di sana," singkatnya. 
 
 
Repoter: Nurmadi
Editor: Rico Mardianto