Diskes Inhu Minta Puskesmas Awasi Penjualan Tiga Merek Sarden Ini

Diskes Inhu Minta Puskesmas Awasi Penjualan Tiga Merek Sarden Ini
RIAUMANDIRI.CO, RENGAT - Plt Kepala Dinas Kesehatan kabupaten Indragiri Hulu, Elis Juniarti meminta kepada seluruh Puskesmas dan jajarannya, agar melakukan pengawasan terhadap penjualan sarden ikan Mackerel dalam saus tomat. Hal ini karena di beberapa wilayah di Riau ada ditemukan bahwa suas tersebut terdapat cacing, meskipun cacing pita, khususnya produk impor.
 
Himbauan ini menurut ahli gizi di Inhu merupakan tindak lanjut dari surat himbauan Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) di Pekanbaru No : R. IN. 07.06.843.03.18.885 tentang tindak lanjut Uji Ikan Mackerel dalam saus tomat yang menyatakan bahwa produk ikan tersebut dengan merk IO dari PT Mexindo Mitra Perkasa, Femerjack dari PT Prima Niaga Indonesia dan HOKI dari PT Interfood Sukses Jasindo.
 
Dikatakannya, pada surat tersebut dinayatakan bahwa hasil uji parasit yang terkandung dalam produk dimaksud positif mengandung Anisakis Sp. Anisakis adalah genus nematoda parasit yang menyerang ikan dan mamalia laut. Cacing ini juga dapat menyerang manusia yang memakan ikan mentah dan menyebabkan penyakit anisakiasis.
 
Untuk itu ditegaskan Elis, Puskesmas diminta untuk melakukan pengawasan terhadap toko, mini market atau swalayan agar tidak menjual produk tersebut dan jika ditemukan agar ditarik segera, sebelum terpasarkan ke masyarakat dan kepada masyarakat dihimbau juga agar tidak lagi mengkonsumsi produk tersebut. 
 
"Untuk Inhu saat ini belum ditemukan produk tersebut," tambahnya.
 
Reporter: Eka BP
Editor: Nandra F Piliang