RSUD Selasih Optimis Tingkatkan PAD Pelalawan

RSUD Selasih Optimis Tingkatkan PAD Pelalawan
RIAUMANDIRI.CO, Pangkalan Kerinci - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Selasih milik pemerintah daerah kabupaten Pelalawan yang saat ini dituntut untuk dapat meningkatkan sumber pendapatan asli daerah (PAD) karena dinilai memiliki potensi sumber penerimaan yang banyak. Sebab itu Direktur RSUD Selasih berkomitmen akan mewujudkannya.
 
Dr Ahmad Krinen selaku direktur di RSUD Selasih mengatakan, bahwa dirinya bersama staf akan melakukan upaya menjalin kerjasama dengan pihak perusahaan yang ada di daerah tersebut. Hal ini dilakukan agar nantinya pihak perusahaan bisa memberikan kepercayaan kepada RSUD Selasih untuk memberikan penaganan medis terhadap pasien dari perusahaan.
 
"Artinya, pasien yang merupakan karyawan perusahaan selama ini mereka percayakan ke rumah sakit swasta, ini akan kita coba jalin kerjasama dengan mereka agar kedepannya karyawan perusahaan yang membutuhkan pelayanan kesehatan akan kita coba tangani, karena kita di RSUD inikan sudah memiliki sejumlah fasilitas penunjang serta tenaga medis handal. Setidaknya mereka tidak akan kecewa dengan pelayanan kita nantinya," ungkap Direktur RSUD Selasih dr. Ahmad Krinen, Rabu (10/1) di ruang kerjanya.
 
Ahmad Krinen menambahkan, upaya ini dilakukan untuk dapat meningkatkan sumber penerimanaan RSUD Selasih yang nantinya bisa menambah setoran sebagai sumber pendapatan asli daerah.
 
"Jadi, kalau nantinya kita bisa menjalin hubungan kerjasama dengan pihak perusahaan yang ada di Pelalawan ini, maka bisa dibayangkan berapa nilai yang akan bertambah dari jasa layanan itu nantinya," kata Krinen sambil menambahkan kalau pihaknya juga akan terus memperbaiki pelayanan serta melengkapi alat kesehatan di RSUD Selasih tersebut.
 
Selain itu, Krinen juga mengaku kalau pihak manajemen RSUD Selasih yang saat ini memiliki kewenangan untuk mengelola anggaran sendiri, maka pihaknya juga akan melengkapi fasilitas penunjang lainya seperti, lapangan parkir. Hal igtu mengingat saat ini untuk jasa pelayanan parkir di RSUD dianggap sudah perlu diterapkan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan terjadi terhadap kendaraan pasien dan keluarganya.
 
"Mungkin kita sebentar lagi akan menerapkan pelayanan jasa Parkir, namun sebelum itu kita akan coba bangun fasilitasnya terlebih dahulu sebelum direalisasikan,, karena kalau dilihat kepadatannya saat ini maka RSUD Selasih wajib menerapkan jasa pelayan parkir yang nantinya bisa dikelola oleh pihak ketiga, dan mungkin dalam waktu dekat ini," katanya.
 
Menurut Krinen, jasa parkir ini sendiri nantinya juga bisa menjadi kontribusi sebagai sumber penerimaan dari retribusi kutipan. Olah kerena itu sebelumnya harus disediakan tempatnya yang representatif untuk lokasi parkir kendaraan nantinya. 
 
"Kita juga akan lengkapi fasilitas lain, seperti memberikan kesempatan bagi pedagang modern yang buka 24 jam untuk membuka usahanya di lingkungan RSUD guna melayani kebutuhan pasien dan keluarganya selama perawatan di RSUD. Dengan begitu, pihak RSUD bisa mengambil biaya sewa tempat ataupun sewa gedungnya untuk disetorkan sebagai PAD." tandas Krinen. 
 
Reporter: Pendi
Editor: Nandra F Piliang