Indonesia Puncaki Klasemen

Indonesia Puncaki Klasemen
HO CHI MINH (RIAUMANDIRI.co) - Indonesia berhasil menundukkan Sri Lanka dengan skor telak 5-0 di babak penyisihan Grup B Asia Mixed Team Championships 2017. Kemenangan terakhir dipersembahkan ganda campuran tanah air, Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja atas pasangan Sri Lanka, Dinuka Karunaratna/Renu Chandrika Hettiarachchige.
 
Seperti dirilis dari okezonesport, Edi/Gloria menuntaskan perlawanan Dinuka/Renu dengan skor, 21-14 dan 21-9 dalam 23 menit. Secara keseluruhan di pertandingan pertama, Indonesia melewati lima partai melalui straight game. Keunggulan pertama Indonesia diciptakan melalui tunggal putra, Muhammad Bayu Pangisthu melawan wakil Sri Lanka, Niluka Karunaratne. Bayu menang mudah atas Niluka dengan skor 21-14 dan 21-18.
 
Tunggal putri tanah air, Hana Ramadini mengalahkan tunggal putri Sri Lanka, Thilini Pramodika Hendahewa dengan dua set langsung 21-13 dan 22-20. Hanna dibuat kewalahan di set kedua dan sempat deuce 20-20.
 
Ganda putra Indonesia, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi menyingkirkan pasangan Sri Lanka, Dinuka Karunaratna/Niluka Karunaratne, 21-6 dan 21-13. Selanjutnya, ganda putri Indonesia, Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istirani menang atas wakil Sri Lanka, Thilini Pramodika Hendahewa/Kavindi Ishandika Sirimannage, 21-17 dan 21-12.
 
Dengan hasil tersebut, Indonesia berada di puncak klasemen sementara Grup B bersama unggulan keempat, Malaysia. Hari ini, Kamis (16/2). Indonesia akan menantang Tim Negeri Jiran pukul 13.00 WIB. (okz/ril)