Sosialisasi Cara Pengurusan SIM

Satlantas Go to School

Satlantas Go to School
PERAWANG (Riaumandiri.co)- Satuan Lalu Lintas Polres Siak gelar sosialisasi cara pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM) ke sekolah. Kegiatan yang bertajuk Satlantas Go to School, Kamis (6/10) dilaksanakan di SMAN 01 Tualang. Di samping sosialisasi cara pengurusan SIM, pada kegiatan tersebut tim Satlantas juga memaparkan cara mengemudi yang benar serta tertib berlalu lintas.
 
Kapolres Siak AKBP Restika Pardaiaman Nainggolan melalui Kanit Dikyasa Polres Siak Aipda Budi Nuryona S, Jumat (7/10) menyampaikan, giat tersebut bertujuan memberikan pengetahuan kepada pelajar agar berkendara dengan baik dan benar, sehingga dapat menciptakan ketertiban lalu lintas di wilayah hukum Polres Siak.
"Selain sosialisasi tentang berkendara yang baik dan benar, disosialisasikan juga tentang tata cara pembuatan Surat Izin mengemudi ( SIM ) sesuai UU nomor 22 tahun 2009. Sasarannya adalah pelajar, dilakukan satu minggu sekali, giliran ke sekolah-sekolah," terang Aipda Budi Nuryona S.
 
Sebagai pembicara yang menyampaikan tata cara pembuatan SIM dipaparkan oleh Bripda Lusi Fadillah, kepada para pelajar di SMA Negeri 1 Tualang karena sebagian besar pelajar sudah memenuhi syarat untuk diberikan SIM. Sosialisasi disambut antusias para pelajar yang hadir. Berbagai pertanyaan dilontarkan pelajar di sesi tanya jawab.(lam)