Ujian Berat Garuda Muda

Ujian Berat Garuda Muda

JAKARTA (RIAUMANDIRI.co) - Duel seru dua timnas U-19 akan bertarung hari ini di Laga Piala AFF-U19 2016 Grup B yakni Indonesia VS Australia. Ini adalah laga ketiga timnas Garuda Muda setelah dikalahkan Thailand dengan skor skor 2-3, dan pada matchday pertama dihantam Myanmar dengan skor 2-3.

Dikutip hargatop.com, pada laga tadi malam melawan timnas Gajah Putih, anak-anak asuhan Eduard Tjong ini sebenarnya sudah unggul 2-0 di babak pertama. Namun teknik permainan Thailand sangat dewasa dan tidak terburu-buru walaupun tertinggal 2-0. Dibabak kedua, mereka mengejar bahkan menjadi menang dengan skor 3-2.

Pelatih Eduard Tjong sendiri mengakui bahwa bahwa skuad yang diasuhnya itu kalah karena masalah konsentrasi dan lengah. “Kami akui masalah di konsentrasi dan sedikit lengah, apalagi Thailand juga bermain dewasa,” ungkap Eduard.


Namun dirinya sendiri tidak kecewa dengan timnas U-19 Indonesia ini. Karena menurutnya permainan Pandi Lestaluhu penuh semangat, pantang menyerah, dan berani menyerang.

Menghadapi Australia, salah satu tim kuat grup B, Eduard minta supaya para pemain jangan meratapi kekalahan sebelumnya. Mereka harus bangkit dan fokus menghadapi Australia.

Saat ini Australia memimpin klasemen bersama Thailand di grup B. ‘The Young Socceroos’ punya kans besar untuk lolos ke babak Piala AFF U-19 2016 selanjutnya. Apalagi melihat dari hasil pertandingan lima laga terakhirnya Australia berhasil menang tiga kali, kalah sekali, dan seri satu kali.

Dilihat dari catatan duel, Indonesia dan Australia pernah bertanding sebelumnya yakni pada tahun 2009, 2011, dan 2014. Hasilnya Australia menang dua kali dan sekali seri. Artinya timnas U-19 Indonesia belum pernah menang melawan Australia.. (htc/ril)