Bersama

Dewan Mubes Rokan 7 Mei Mendatang

Dewan Mubes Rokan 7 Mei Mendatang

BAGANSIAPIAPI (riaumandiri.co)-Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Rokan Hilir  daerah pemilihan II dan III, menggelar rapat bersama panitia badan pekerja pemekaran Rokan Tengah, Senin (18/4).

Sementara Mubes akan berlansung 7 Mei mendatang di lapangan Bogor Desa Sediginan.

Rapat dipimpin lansung oleh anggota DPRD Rohil Dapil III Afrizal, dan turut dihadiri seluruh anggota DPRD Rohl dapil III dan Badan Pekerja Pemekaran Rokan Tengah (Roteng), para tokoh masyarakat dari lima kecamatan.

Saat dikomfirmasi, Afrizal mengatakan, rapat ini untuk mengetahui sejauh mana persiapan pelaksanaan kegiatan panitia kerja dalam menghadapi pelaksanaan Mubes yang akan digelar pada 7 Mei mendatang.

"Saya sangat mendukung apabila terbentuk segera Kabupaten Rokan Tengah. Karena ini merupakan merupakan kepentingan bersama, makanya hari ini kita ambil insiatif untuk mengetahui sampai dimana langkah dan perkembangan panitia pelaksana dalam mengadakan mubes nanti.

Kami anggota DPRD Rohil Dapil III mendukung sepenuhnya apa pun kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat dalam mengembangkan daerah menuju ke tingkat yang lebih baik," ungkapnya.

Di kesempatan sama, Edison yang juga merupakan anggota DPRD Rohil Dapil III, mengungkapkan bahwasanya tujuan pemekaran Rokan Temgah ini tidak untuk memecah belah, dan juga bukan untuk kepentingan politisi, akan tetapi untuk melalukan pemerataan ekonomi bagi masyarakat.

"Sejauh ini anggaran belanja Rohil telah kita bagikan kepada setiap kecamatannya sekian persen dari jumblah APBD murni, dalam sudut pandang kami, jika pemekaran terjadi pembagian hampir sama juga, artinya beban kabupaten induk sangat berkurang sekali," paparnya.

Tidak sampai disitu, ia menambahkan jika Kabupaten Roteng tidak akan menjadi rivalnya Rohil untuk bisa memajukan daerah. Baik itu dari segi peningkata PAD ataupun dengan memanfaatkan sumber daya alam lainnya.

 "Jangan jadikan ini bumerang untuk kita, kemajuan adalah milik kita jadi kenapa masih saja ada bahasa sumbang, berkompetisi untuk maju dengan cara sehat, itu sebagai langkah sejati pemerintah dala melindungi dan mengayomi masyarakatnya," tutup Edison.

Sementara itu,  Ketua Badan Pekerja Pemekaran Suhaimi Hamzah, mengharapkan untuk persiapan Mubes terus segra dilaksanan. Paniti saat ini telah menggesa persiapan segala sesuatunya, baik itu masalah pendanaan, lokasi serta persiapan lainnya.

Selain itu, dia sangat mengharapkan dukungan dari Bupati dan DPRD Rohil sangat diperlukan, dalam pembentukan pemekaran ini agar dapat bekerja sama dengan pemerintah kabupaten Rohil memberi dukungan.

"Kita tidak perlu banyak diskusi, kita harus gerak cepat agar bisa masuk dalam Prolegnas 2017 mendatang, Tidak ada yang dirugikan dalam hal ini, termasuk kabupaten induk Rokan Hilir. Ini niat bersama untuk keponakan, anak cucu kita, tidak ada kata bahwa tujuan pemekran ini karena ada kepentingan seseorang dibelakangnya," tandasnya. (adv/DPRD)