UN Berakhir, Disdik Terima LJUN dari Rayon

UN Berakhir, Disdik Terima LJUN dari Rayon

BAGANSIAPIAPI (riaumandiri.co)- Pasca berahirnya pelaksanaan Ujian Nasional, Dinas Pendidikan Rohil menerima Lembaran Jawaban Ujian Nasional dari masing-masing Sub Rayon. LJUN yang diserahkan itu nantinya akan dikirim secepat mungkin ke Dinas Pendidikan Provinsi Riau, di Pekanbaru dengan pengawalan yang ketat dari aparat kepolisian.

"Saat ini kita telah menerima LJUN dari Sub rayon I yang meliputi 7 kecamatan yakni kecamatan Bangko, Sinaboi, Batu Hampar, Pasir Limau Kapas (Palika), Kubu, Kubu Babussalam (Kuba) dan Pekaitan. Sementara Sub Rayon Tanah putih dan Sub Rayon Bagan Sinembah sedang dalam perjalanan dan insyaallah Siang nanti telah sampai kedisdik Rohil," kata Kadisdik Rohil, H Amiruddin,  melalui Kabid Kurikulum Disdik Rohil, Syahruddin, Kamis (7/4), di Bagansiapiapi.

Adapun jumlah sekolah Tingkatan SMA/SMK sederajat baik negeri maupun Swasta yang mengikuti UN tahun 2016 ini sebanyak 107 sekolah. Untuk sekolah yang terdapat di sub Rayon I ini berjumlah 21 sekolah, dimana LJUN itu telah kita terima dengan baik.

"Insyaallah dalam penyerahan LJUN dari masing-masing Sub Rayon akan berjalan aman dan lancar, karena masing-masing Sub Rayon menyerahkan LJUN itu kedisdik dikawal ketat oleh Aparat Kepolisian," ujarnya Optimis.

Syahruddin juga menjelaskan, sejauh ini pelaksanaan UN di Rohil tidak ada kendala, semuanya berjalan dengan aman dan lancar.

"Hanya saja untuk tingkat SMK hari ini masih melakukan ujian Praktek dan insaallah LJUN tersebut diserahkan sore nanti," pungkasnya sembari mengatakan tahun ini ada 6 siswa dari 5 sekolah di Rohil yang tidak mengikuti UN karena Drop Out (DO).(hrc/hen)