Kemenangan Trio BBC
Barcelona(riaumandiri.co)-Trio Gareth Bale, Karim Benzema, dan Cristiano Ronaldo tampil apik dalam kemenangan Real Madrid atas BMadrid lebih dulu tertinggal saat dijamu Barca di Camp Nou, Minggu (3/4) dinihari WIB.
Gawang Los Blancos dibobol oleh Gerard Pique lewat sundulan kepala pada menit ke-56.
Namun, Madrid berhasil membalasnya enam menit kemudian. Benzema mencetak gol melalui tendangan gunting untuk menyamakan skor menjadi 1-1.
Memasuki menit-menit akhir, Madrid menekan Barca habis-habisan. Tim tamu sempat menjebol gawang Barca lewat sundulan Bale. Namun, gol ini dianulir karena Bale dianggap lebih dulu melanggar Jordi Alba.
Akan tetapi, Madrid tak patah semangat, bahkan setelah mereka kehilangan Sergio Ramos yang diganjar kartu merah. Mereka benar-benar berbalik unggul 2-1 pada menit ke-85. Umpan silang Bale diterima oleh Ronaldo dan CR7 sukses memaksimalkannya menjadi gol.
Ini adalah kemenangan pertama Madrid dalam laga El Clasico saat trio BBC turun bersamaan sebagai starter. Pada tiga kesempatan sebelumnya turun bersamaan dari menit awal, trio BBC gagal mencegah Madrid dikalahkan Barca.
"Malam ini benar-benar menempatkan kami dalam posisi mental yang kuat. Kami bisa mengalahkan tim mana pun saat berada di puncak performa dan kami menunjukkan hal itu," ujar Bale seperti dikutip AS.
"Barcelona mengatakan mereka adalah tim terbaik dan kami mengalahkan mereka di kandang mereka sendiri," katanya.
Meski menang, Madrid belum beranjak dari posisi ketiga di klasemen sementara La Liga. Dengan perolehan 69 poin, mereka ada di belakang Barca (76 poin) dan Atletico Madrid (70 poin).(dtc/pep)arcelona. Ini adalah kali pertama trio BBC menang di El Clasico.