OJK Yakin Pembiayaan Otomotif dan Properti akan Naik

OJK Yakin Pembiayaan Otomotif dan Properti akan Naik

JAKARTA (riaumandiri.co)-Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menilai, situasi ekonomi yang semakin membaik saat ini akan sangat mempengaruhi pembiayaan industri perbankan. Pembiayaan di sektor otomotif dan properti diperkirakan akan meningkat tahun ini.

"Pembiayaan sektor otomotif perkiraan saya mengalami peningkatan. Tidak hanya otomotif, tapi sektor properti juga,"kata Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D Hadad di Jakarta, Jumat (11/3).

Muliaman mengatakan, kedua sektor tersebut biasanya merupakan indikator utama atau leading indicators.Sehingga diharapkan kedua sektor ini dapat mendorong atau merefleksikan pertumbuhan ekonomi di tahun ini.Dengan adanya perbaikan kondisi ekonomi tahun ini, pihaknya mengharapkan kinerja industri keuangan nasional akan lebih baik.

"Karena kita expect tahun ini akan lebih baik, ini akan ditunjukkan dengan pertumbuhan kredit yang lebih tinggi, kinerja yang lebih baik dari industri perbankan," katanya.(cnn/mel)