Bulan Ini, Kantor Bupati Baru akan Ditempati

Bulan Ini, Kantor Bupati Baru akan Ditempati

BAGANSIAPIAPI(riaumandiri.co)-Sekretariat Daerah Kabupaten Rokan Hilirakan menempati gedung baru di pinggiran Sungai Rokan KM 6 Bagansiapiapi.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Cita Karya Rohil, Suwandi, Senin (1/2), "Kita sudah koordinasikan dan paling lambat bulan Februari ini gedung sudah ditempati," kata Suwandi.

Dikatakannya, gedung delapan lantai akan ditempati bupati bersama sekretariat.

Untuk memastikan gedung, Suwandi bersama Bupati Rohil, Suyatno telah meninjau kondisi terakhir.

Dimana, tahap rehab dan finishing sudah selesai. Begitu juga dengan sarana prasana seperti AC dan air.

Dengan menempati kantor bupati termegah di tanah air ini, sambungnya, akan menghilangkan praduga bahwa kantor tersebut tidak layak difungsikan.

"Kantor yang memiliki gaya bangunan berornamen Eropa itu, tidak sedikit sudah menelan anggaran dan sudah saatnya ditempati untuk menambah kinerja pegawai apalagi lokasinya berada di pinggiran sungai," ujar Suwandi.

Untuk diketahui, pembangunan gedung yang menelan anggaran Rp133 miliar, diharapkan akan melengkapi kawasan terpadu perkantoran yang berdekatan dengan seluruh dinas.(adv/humas/grc)