Warga Keluhkan Pemadaman Listrik

Warga Keluhkan Pemadaman Listrik

PASIR PENGARAIAN (riaumandiri.co)-Keluhan terhadap krisis listrik di Kabupaten Rokan Hulu, hingga saat ini belum terjawab. Hampir setiap siang dan malam hari ada saja pemadaman listrik.

Demikian disampaikan Hendri (29) warga Pasir Pengaraian kepada Haluan Riau Minggu (31/1).

 Dikatakannya, pemadaman listrik yang selalu terjadi di Kabupaten Rokan Hulu, hendaknya menjadi catatan bagi perusahaan berplat merah. Sebab, listrik adalah salah satu sarana pendukung dalam menghadapi masyarakat ekonomi ASEAN (MEA) tahun 2016.

“Untuk mendukung masyarakat menghadapi MEA 2016 ini, pihak PLN juga harus siapkan diri untuk  memenuhi kebutuhan listrik masyarakat. Bagaimana kita menghadapi persaingan di Asean jika sarana pendukung dari Pemerintah seperti listrik tidak maksimal (hidup mati, hidup mati). ”ungkap Hendri yang diamini Yona (33), warga Pasir Pengaraian lainnya.

Dijelaskan Hendri dan Yona, menghadapi pemadaman listrik yang kerap terjadi di Kabupaten Rokan Hulu, sebagian warga masyarakat yang berekonomi mapan telah memiliki mesin genset. Sedangkan warga yang ekonominya rendah kadang menggunakan lilin dan lampu teplok pengganti alat penerangan.

Menurutnya kejadian ini tidak hanya mengganggu aktivitas sosial masyarakat tapi juga berpengaruh terhadap ekonomi kerakyatan.

“Oleh sebab itu kami meminta kepada PLN hendaknya berbenah diri dengan tidak melakukan pemadaman lagi. Karena pemadaman yang terjadi berdampak buruk bagi kehidupan sosial masyarakat. Dan salah satunya adalah, mampu merusak peralatan elektronik masyarakat dan juga menghambat peningkatan ekonomi khususnya yang bergerak dibidang usaha industri masyarakat,” terang Hendri dan Yona.***