DI 35 KOTA

XL Klaim Punya 3 Juta Pelanggan 4G LTE

XL Klaim Punya 3 Juta Pelanggan 4G LTE

Jakarta (HR)-Perusahaan telekomunikasi XL Axiata menutup tahun 2015 dengan pencapaian menggelar layanan 4G LTE di 35 kota di Jawa dan luar pulau Jawa, dan mengklaim telah memiliki sekitar 3 juta pelanggan yang memanfaatkan 4G LTE.

Dalam menggelar 4G LTE, XL mengaku tak hanya ingin sekadar jadi yang pertama karena mereka juga mempertimbangkan kualitas layanan dan menyediakan saran untuk memakai layanan itu, salah satunya dalam menyediakan kartu SIM yang mendukung 4G LTE.

"Perluasan wilayah layanan 4G LTE kami lakukan sesuai dengan rencana dan strategi yang matang. Jadi bukan asal cepat-cepat biar terlebih dulu," kata Chief Service Management Officer XL Yessie D Yosetya.

Saat ini, Yessie mengatakan layanan 4G LTE XL sudah bisa dipakai di Batam, Medan, Deli Serdang, Palembang, Banyu Asin, dan Pekanbaru, pulau Sumatera. Di Kalimantan jaringan mereka telah menjangkau Banjarmasin dan Banjarbaru. Di Sulawesi, ada di Manado. Sementara di Bali, 4G LTE dari bisa diakses di Denpasar dan Badung. Nusa Tenggara Barat, ada di Lombok Barat, Lombok Tengah, dan Lombok Utara.

Di Jawa Timur, mereka sudah menjangkau Sidoarjo, Bangkalan, Sampang, Pamekasan, dan Pacitan. Jawa Barat ada di Cirebon, Cimahi, Purwakarta, dan Sumedang. Di Jawa Tengah, sudah bisa diakses di Pekalongan, Batang, Banyumas,Tegal, Brebes, Purwokerto, dan Solo. 4G LTE dari XL juga telah tersedia di kawasan Jabodetabek.

Hingga akhir Desember 2015, XL mengklaim telah mengoperasikan sekitar 3 ribuan BTS yang mendukung 4G LTE. Yessie berkata pihaknya akan mempertimbangkan penyelenggaraan 4G LTE di kota lain atas dasar permintaan pelanggan yang tinggi dan teknis jaringan.

Kota-kota yang jadi prioritas pada 2016 antara lain Makassar, Semarang, Malang, dan kota-kota besar dan menengah.(cnn/mel)