135 Polisi Dikerahkan Amankan Pariaman Triathlon

135 Polisi Dikerahkan Amankan Pariaman Triathlon
Pariaman (HR)-Kepolisian Resor (Polres) Kota Pariaman kerahkan 135 personil untuk mengamankan ajang berskala internasional Pariaman Triathlon Asian Cup pada 28 hingga 29 November 2015.
 
Kapolres Pariaman, AKBP Riko Junaldy melalui Kabag OPS Kompol. Syahril, mengatakan seluruh personil akan disiagakan di sejumlah titik yang telah ditentukan.
 
"Sejumlah personil akan kita siagakan di perempatan jalan dan di tempat pusat kegiatan yaitu di Pantai Gandoriah," kata dia.
 
Selain mensiagakan personil di jalur darat, rencananya pihak kepolisian juga akan mensiagakan anggotanya di jalur laut untuk mengantisiapasi kemungkinan terburuk seperti adanya insiden.
 
Dari hasil pantauan yang telah dilakukan oleh Polres setempat sejauh ini belum ada ditemukan titik-titik yang dianggap rawan, namun pihak kepolisian akan tetap mensiagakan para anggotanya untuk meminimalisir kemungkinan terburuk.
 
"Siapa pun tidak bisa menjamin sepenuhnya bahwa kegiatan tersebut akan berjalan tanpa ada masalah, maka dari itu kita akan optimalkan dari sisi pengamanan," ucap dia.
 
Ia mengatakan, pihak kepolisian sendiri telah melakukan sejumlah evaluasi termasuk berpatokan kepada kegiatan Pariaman Triathlon sebelumnya untuk memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat.(ant/rio)