Penghargaan Adipura tak Kunjung Diumumkan

Penghargaan Adipura tak Kunjung Diumumkan

BENGKALIS (HR)-Bengkalis peraih tiga kali berturut-turut Adipura, masih harap-harap cemas. Sebab, hingga kini peraih Adipura tak kunjung diumumkan.Pengumuman tersebut biasanya bertepatan dengan Hari Lingkungan Hidup tanggal 5 Juni.

Kepala Badan lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Bengkalis, H Arman AA ketika dikonfirmasi soal belum diumumkannya pemenang atau peraih Adipura mengakui, bahwa ia sendiri juga mempertanyakan, karena setiap tahun biasanya penerima penghargaan Adipura diumumkan pada Hari Lingkungan Hidup setiap tanggal 5 Juni, tapi sampai bulan Oktober tak juga diumumkan Pemerintah Pusat.

“Biasanya peraih Adipura diumumkan pada tanggal 5 Juni oleh Kementerian Lingkungan Hidup. Yang mengumumkannya langsung menteri bersangkutan, sehingga kita bertanya-tanya kenapa peraih Adipura tak kunjung diumumkan Pemerintah Pusat sampai Oktober ini,” ungkap Arman, Kamis (8/10).

Kota Bengkalis sendiri jelasnya, merupakan peraih Adipura tiga tahun, yaitu tahun 2012, 2013 dan 2014 untuk kategori kota kecil terbersih se-Riau. Sehingga Pemkab Bengkalis, terutama BLH maupun Dinas lainnya juga heran kenapa kementerian lingkungan hidup dan kehutanan (KLHK) belum mengumumkan sampai sekarang.

Dari informasi di KLHK sambung Arman, pengumuman peraih Adipura sempat mengalami penundaan sampai tiga kali. Apalagi dari informasi yang didapat, Kota Bengkalis masih meraih point tertinggi untuk kategori kota kecil sehingga para stake holder harap-harap cemas, apakah tahun 2015 ini Bengkalis mampu mencatat quatrick atau empat kali berturut-turut meraih Adipura.

''Setahu saya poin Bengkalis untuk kategori kota kecil terbersih dan tertib masih tertinggi di Riau. Memang ada daerah lain yang poinnya juga hampir menyamai Bengkalis, tapi sampai sekarang belum ada kepastian apakah Bengkalis menerima Adipura lagi tahun ini atau tidak. Semuanya tergantung hasil penilaian dan keputusan Pemerintah Pusat,” tandas Arman.(man)