Lonjakan Penumpang BRPS Mulai Terlihat

Lonjakan Penumpang BRPS Mulai Terlihat

PEKANBARU(HR)-Lonjakan penumpang yang akan melakukan mudik lebaran 1436 H mulai terlihat. Meski belum signifikan, sejumlah angkutan darat dan laut dari kota Pekanbaru menuju tempat tujuan mudik sudah mulai padat.

Seperti yang terjadi di Terminal Bandar Raya Payung Sekaki (BRPS) Pekanbaru, Minggu,(12/7). Di sini jumlah penumpang sudah mencapai 1.500 orang. Meningkat bila dibanding hari biasa yang hanya sekitar 900 penumpang.

"Lonjakan ini memang belum terlalu dratis, namun seluruh armada yang berangkat dari Terminal BPRS sudah banyak yang terisi penuh. Ini, jauh berbeda dengan hari biasa yang hanya mengangkut sebanyak 15 penumpang. Sudah dua hari ini, hampir seluruh bangku terisi, rata- rata berjumlah sekitar 45 penumpang," kata Bambang Armanto, Kepala UPTD Terminal BRPS Pekanbaru.

Sejauh ini, belum ada penambahan armada angkutan mudik yang berangkat dari Terminal BRPS. Peningkatan arus mudik saat ini masih sebatas pada peningkatan penumpang, untuk peningkatan jumlah armada belum terjadi.

"Prediksi kita tahun ini pemudik jalur darat mengalami penurunan. Tahun lalu  H-5 terminal hingga pukul 23.00 WIB, malam masih ramai, tahun ini pukul 21.00 WIB sudah sepi. Ini ada kaitan dengan melemahnya ekonomi nasional, ditambah masuknya tahun ajaran baru bagi pelajar dan mahasiswa," katanya.

Kondisi serupa juga terjadi di Pelabuhan Sei Duku, di sini penumpang sudah tampak memadati ruang tunggu keberangkatan. Menurut Mastur, Kepala UPTD Pelabuhan Sungai Duku lonjakan penumpang mulai terlihat meski belum signifikan.

"Sudah mulai terlihat, kalau hari biasa untuk kedatangan dan keberangkatan sekitar 500-600 penumpang, sekarang berkisar 800 penumpang. Kita perkirakan penumpang kembali bertambah pada H-4 dan H-3. Mengenai berapa persen kenaikan itu, kita belum bisa pastikan," tandasnya.***