Polisi Bekuk Lima Pelaku Curanmor

Polisi Bekuk Lima Pelaku Curanmor

Pekanbaru (HR)-Tim Opsnal Kepolisian Polsek Tampan mengungkap lima orang pelaku sindikat pencurian motor lintas kabupaten. Seorang di antaranya Su (38) warga Jalan Padang Bolak, Kecamatan Payung Sekaki yang merupakan mantan polisi.

Kapolsek Tampan AKP Ari S Wibowo, Selasa (16/6) malam mengatakan, tertangkapnya sindikat tersebut berawal dari adanya laporan korban yang kehilangan sepeda motor.

"Awalnya kita meringkus Is (41) warga Jalan Beringin Perumahan Pesona Berining Asri, Kecamatan Payung Sekaki. Dari tangan pelaku kita amankan tiga unit sepeda motor dirumahnya dan baru selesai melakukan aksi pencuriannya di SPBU Harapan Raya bersama bersama komplotannya," kata Kapolsek.

Dari informasi tersebut, Tim Opsnal dipimpin Kanit Reskrim AKP Herman Pelani melakukan pengembangan. Alhasil salah satu pelaku bernama DS (46) warga Jalan Teratai Atas, Kecamatan Sukajadi dapat diamankan di rumahnya dan mengamankan empat unit sepeda motor selanjutnya BH (39) warga Jalan Pahlawan, Kecamatan Payung Sekaki di Jalan Garuda Sakti. Serta tersangka BS (41) warga Jalan Garuda Sakti.

"Dari kedua tersangka ini kita amankan tiga unit speda motor dan empat buah kunci T," tambah Ari
Lebih jauh, dari pengakuan mereka berempat, mereka mendapatkan Kunci T serta sepeda motor dari residivis yang juga mantan polisi. Untuk itu polisi langsung memburu Sui (38) adek dari Ketua DPRD Riau dan ditangkap di rumahnya Jalan Padang Bolak, Kecamatan Payung Sekaki.

"Su ini memang licin meski pernah mendapatkan timah panas dengan kasus yang sama. Saat diringkus pelaku sempat menolak kita bawa," terang Ari.

Sementara saat kepada awak media, mantan anggota polisi yang dipecat lantaran terlibat dalam kasus pencurian sepeda motor dan ditangkap Buser Polresta Pekanbaru pada tahun 2006 ini menga-takan, aksinya tidak ada hubunganya dengan abangnya yang sekarang menjabat sebagai ketua DPRD Provinsi Riau.

"Tolong bang ini tidak ada hubunganya dengan abang saya, jadi jangan sangkut pautkan dia. Saya melakukan ini memang karena saya sendiri," tuturnya.

Selain melakukan pencurian sepeda motor, ternyata Su memiliki catatan hitam lainnya. Pelaku juga terlibat aksi perampasan sepeda motor terhadap seorang anak belia di Jalan Serayu, Kecamatan Payung Sekaki beberapa waktu lalu. Pelaku berhasil menjarah satu unit sepeda motor Yamaha Mio milik korban.(nom)