Libur Lebaran 2024, Destinasi Sungai Gelombang Diserbu Pengunjung

Libur Lebaran 2024, Destinasi Sungai Gelombang Diserbu Pengunjung

Riaumandiri.co -Di hari keempat Idulfitri 1445 H, Minggu (14/4), salah satu destinasi wisata air Sungai Gelombang di Desa Sipungguk, Kecamatan Salo, Kabupaten Kampar, Riau menjadi pusat perhatian masyarakat yang ingin menghabiskan waktu liburannya dengan menyegarkan diri dan bersenang-senang.

Destinasi wisata ini menyajikan panorama alam sekitar yang asri dengan aliran sungai, disepanjang tepian Sungai Gelombang, deretan pepohonan hijau yang cukup lebat turut menghiasi kawasan wisata tersebut.

Wisatawan yang datang dapat menikmati keindahan Sungai Gelombang dengan udara yang sejuk sambil duduk di kursi atau gazebo yang telah disediakan.


Antusiasme masyarakat terlihat begitu tinggi, baik dari anak-anak hingga orang dewasa, yang tampak bahagia saat menikmati kegiatan berenang dengan menggunakan ban pelampung.

Terdapat fasilitas yang disediakan oleh pihak terkait, yaitu kamar mandi ataupun kamar ganti/bilas. Selain itu, terlihat banyaknya masyarakat yang menyediakan makanan yang dijual mulai dari makanan ringan sampai makanan berat yang dapat dinikmati.

Tidak kurang dari ratusan pengunjung memadati kawasan Sungai Gelombang ini. Mereka datang dengan berbagai kelompok, mulai dari keluarga besar hingga rombongan teman. Suasana ceria dan riang pun terasa di sepanjang pinggiran sungai, di mana suara tawa dan cerita riang memenuhi udara.

Meski begitu, para pengunjung diimbau untuk tetap berhati-hati terhadap arus sungai dan menjaga keselamatan keluarga mereka.

Dengan keramaian yang terjadi di Sungai Gelombang ini, diharapkan dapat menjadi momen berharga bagi masyarakat untuk merayakan kebersamaan dan kegembiraan di tengah suasana lebaran yang penuh berkah.