SDN 015 Pulau Halang Memprihatinkan

Amirudin: Saya tidak Tahu, tidak Ada Laporan

Amirudin: Saya tidak Tahu, tidak Ada Laporan

BAGANBATU (HR)-Kadisdik Rohil Amiruddin mengaku tidak tahu kondisi bangunan SDN 015 Pulau Halang, Kepenghuluan Pulau Halang Muka, Kecamatan Kubu Babussalam yang memprihatinkan. Seperti kondisi lantai, atap dan dinding bolong sehinga tidak nyaman untuk proses belajar mengajar.

"Nggak tahu saya kalau SDN 015 Pulau Halang kondisi rusak atau tidak layak," aku Amiruddin saat di konfirmasi, Senin (11/5).

Kadisdik juga mengaku bahwa selama ini dirinya tidak ada menerima laporan ataupun proposal yang disampaikan oleh pihak sekolah terkait kondisi sekolah yang rusak tersebut.

Jika memang kondisinya tidak layak digunakan pihaknya berjanji akan melakukan perbaikan atau rehab secara menyeluruh agar para siswa dan guru nyaman melakukan proses belajar mengajar

"Kita akan cek dan jika benar tahun ini akan kita rehab," ungkap Amirudin seraya mengaku belum pernah ke Pulau Halang
Memprihatinkan

Sebelumnya, diberitakan kondisi bangunan 6 lokal Sekolah Dasar Negeri 015 di Kepenghuluan Pulau Halang Muka sangat memprihatinkan. Bangunan yang terbuat dari kayu itu terlihat bagian atap loteng dan lantai serta dinding sudah bolong bolong.

Ironisnya lagi bangunan yang beridiri sejak tahun 1983 bagian atap terlihat miring sehingga dapat membahayakan para siswa dan siswi.

"Sejak berdiri dari tahun 1983 hanya sekali dibantu bangunan oleh Pemkab Rohil yaitu pada tahun 2012. Itupun hanya 3 lokal," ungkap Kepala SDN 015 Syafii, Sabtu (9/5) lalu.

Dikatakan syafii pihaknya sudah berulang kali menyampaikan baik lisan maupun tertulis termasuk proposal ke Disdik Rohil. Namun, hingga kini belum ada terealisasi, bahkan para guru yang mengajar dan siswa merasa was-was dan kurang nyaman dalam proses belajar dan mengajar.

"Kalau lapor atau proposal sudah capek dikirim ke Disdik," keluh Syafii lagi.(put)