Indra Sjafri Siapkan Tim untuk Piala Dunia U-20 2025

Indra Sjafri Siapkan Tim untuk Piala Dunia U-20 2025

Riaumandiri.co - Kekalahan Timnas Indonesia U-24 di Asian Games 2023 menandai akhir tugas Indra Sjafri. Selanjutnya ia akan menyiapkan tim untuk Piala Dunia U-20 2025.

Posisi pelatih Timnas Indonesia U-20 memang sudah diamanahkan ke Indra Sjafri. Seusai gagal berlaga di Piala Dunia U-20 2023, Timnas U-20 diharapkan bisa berpartisipasi pada edisi selanjutnya.

Sementara Timnas U-24 akan dibubarkan setelah tersisih di babak 16 Besar Asian Games. Tak ada event yang akan diikuti tim ini lagi.


"Ini (Asian Games) multievent, jadi tidak ada kelanjutan dari tim ini. Jadi habis ini kami menunggu Asian Games empat tahun ke depan," kata Indra Sjafri dalam keterangannya.

"Setelah ini ada tugas khusus ke saya yakni menangani Timnas U-20 menuju Piala Dunia U-20 2025. Jadi tidak ada hubungan Asian Games ini akan berlatih terus. Tidak ada," ujarnya.

Piala Dunia U-20 adalah ajang dua tahunan yang berarti edisi selanjutnya akan digelar pada 2025. Sejauh ini belum ada penunjukan dari FIFA siapa yang akan menjadi tuan rumahnya.

Timnas U-20 sedianya tampil pada edisi 2023, namun gagal bertanding karena status tuan rumah Indonesia akhirnya dicabut. Argentina kemudian menjadi tuan rumah pengganti, sedangkan Indonesia harus gigit jari.

Adapun Uruguay keluar sebagai juara Piala Dunia U-20 2023 di Argentina. Mereka menang 1-0 atas Italia pada laga final.