Kabar Gembira, Pelajar SMA/SMK Se-Riau Terima Kartu Perdana 10 GB dari Pemprov dan Telkomsel

Kabar Gembira, Pelajar SMA/SMK Se-Riau Terima Kartu Perdana 10 GB dari Pemprov dan Telkomsel

RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Kabar gembira bagi pelajar SMA/SMK sederajat, Dinas Pendidikan Provinsi Riau bersama Telkomsel akan menyalurkan bantuan berupa kartu perdana Telkomsel dengan berisi kuota internet sebesar 10 GB untuk proses belajar mengajar. Ini adalah Program Telekomunikasi Merdeka Belajar Jarak Jauh.

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Zul Ikram, mengatakan, bantuan kuota 10 GB dari Telkomsel ini, merupakan kerja sama antara pemerintah dengan Telkomsel, dalam rangka memberikan keringanan kepada masyarakat terutama pelajar, dan menjalani proses belajar mengajar dengan menggunakan jaringan internet.

“Penyerahan kartu perdana berikut kuota sebanyak 10 GB dari Telkomsel, dari vendor kita. Selama ini terjadi mengalami kendala pembelian kuota dari masyarakat atau siswa siswi. Kita harapkan dari kolaborasi ini sedikit banyak bisa membantu mengatasi kesulitan yang dialami masyarakat, dengan pembelajaran jarak jauh,” jelas Zul Ikram.


Dijelaskan Zul Ikram, pemberian kuota internet ini mulai disalurkan dari Kota Pekanbaru, sebagian di Kabupaten Siak dan Kampar. Selanjutnya, mulai besok akan diserahkan ke sekolah-sekolah, untuk selanjutnya diberikan kepada siswa. Telkomsel sebagai vendor, yang akan mendatanya sesuai dengan data yang masuk di Dapodik.

“Siswa yang menerim kuota semua siswa akan menerima, SMA/SMK se-kabupaten/kota. Jadi mereka mengambil dari Dapodik kita, siswa dan guru juga menerima. Tadi sudah didistribusikan untuk wilayah Kota Pekanbaru, kemudian Bangkinang, ada juga yang Siak, besok juga akan disampaikan ke Kampar. Data konkretnya ada pada Telkom,” jelasnya. 

 

Reporter: Nurmadi