45 Desa di Pelalawan Salurkan BLT DD Covid-19

45 Desa di Pelalawan Salurkan BLT DD Covid-19

RIAUMANDRI.ID, PANGKALAN KERINCI - Sebanyak 45 desa dari 104 desa yang ada di Kabupaten Pelalawan, telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) Tanggap Covid-19.

"Kepala Keluarga (KK) yang sudah menerima hingga saat ini sebanyak 4.220 KK dengan total penyaluran Rp2.636.400.000," ujar Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Pelalawan Zamurdas di Pangkalan Kerinci, Rabu (27/5/2020).

Dijelaskannya, besaran BLT yang diterima per KK adalah Rp600.000 per bulan selama lebih kurang 3 bulan yang dimulai dari April hingga Juni 2020. 


"Ini sesuai Peraturan Menteri Desa (Mendes) Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT), Nomor 8 tahun 2020 tentang Desa Tanggap Covid-19 dan penegasan pelaksanaan Padat Karya Tunai Desa (PKTD)," jelasnya.

Dia menambahkan, untuk desa yang menerima dana desa sebesar Rp800 juta ke bawah, alokasi BLT maksimal sebesar 25 persen dari jumlah pagu dana desa, sedangkan Rp800 juta hingga Rp1,2 miliar bisa mengalokasikan BLT maksimal 30 persen.

"Nah, untuk kabupaten Pelalawan rata-rata dana desa sebesar Rp1.2 Miliar lebih. Jadi alokasi BLT maksimal adalah 35 persen," katanya mengakhiri.

Reporter: Anton

 



Tags Corona