BOCORAN FOTOGRAFER

Kane Jadi Starte

Kane Jadi Starte

London (HR)- Beberapa fotografer Inggris dengan iseng memotret kertas yang dipegang oleh Roy Hodgson. Dari kertas yang ada di tangan manajer tim nasional Inggris itu, terlihat bahwa Harry Kane akan langsung jadi starter kala The Three Lions menghadapi Lithuania.
Kane dipanggil memperkuat timnas Inggris setelah tampil impresif bersama Tottenham Hotspur. Penyerang berusia 21 tahun tersebut sudah tampil 43 kali di semua ajang musim ini dan mencetak 29 gol.
Pers Inggris langsung menerka-nerka apakah Kane akan dimainkan sedari awal kala timnas mereka menghadapi Lithuania, 27 Maret mendatang. Dengan isengnya, beberapa fotografer lantas mencari tahu dengan cara mengarahkan lensa kamera mereka ke secarik kertas di tangan Hodgson.
Hasilnya, dari kertas tersebut terlihat bahwa nama Kane tertera di lini depan Inggris. Dia bakal diduetkan dengan kapten tim, Wayne Rooney.
Hodgson pun kesal. Dia tidak suka rencananya justru malah bocor gara-gara media negaranya sendiri. Selain membocorkan rencana, hal tersebut juga membuat orang berspekulasi macam-macam.
Selain itu, dia membantah bahwa coret-coretan tersebut berarti Kane sudah pasti jadi starter. Menurutnya, coret-coretan di kertas hanyalah sekadar coretan, tidak berarti sudah pasti akan dilaksanakan.
"Sungguh tindakan celaka (membuat orang berasumsi, Kane bakal jadi starter)," ujar Hodgson di Sky Sports.
"Pertama-tama, memata-matai hal seperti itu di sesi latihan adalah tindakan berbahaya. Faktanya, coret-coretan di kertas hanyalah coret-coretan belaka yang biasa kami bawa ke sesi latihan karena kami harus memilih-milih rencana."
Inggris akan menghadapi Lithuania sebagai bagian dari kualifikasi Piala Eropa 2016. Saat ini, Inggris tengah memimpin klasemen Grup E dengan empat kemenangan dari empat laga.
Setelahnya, Inggris akan berujicoba dengan Italia di Turin pada 31 Maret 2015.(dtc/pep)