Jadwal Piala Dunia Hari Ini: Korea Selatan Vs Jerman

Jadwal Piala Dunia Hari Ini: Korea Selatan Vs Jerman

RIAUMANDIRI.CO, JAKARTA - Piala Dunia 2018 di hari Rabu (27/6) akan menggelar empat pertandingan dari Grup E dan F. Salah satunya adalah laga Korea Selatan vs Jerman.

Dua pertandingan di Grup F akan dimainkan lebih dulu secara bersamaan mulai pukul 21:00 WIB. Persaingan di grup ini masih sangat ketat.

Jerman yang masih memburu tiket ke babak 16 besar akan ditantang oleh Korea Selatan. Untuk menjamin kelolosan, Jerman wajib menang dengan minimal dua gol atau melampaui hasil yang diraih Swedia atas Meksiko.


Sementara itu, Meksiko yang memimpin klasemen butuh hasil seri melawan Swedia untuk menjamin posisi juara grup.

Persaingan di Grup E juga masih ketat. Brasil, Swiss, dan Serbia masih akan memperebutkan tiket ke babak 16 besar. Laga-laga dari grup ini akan dimainkan pada Rabu (27/6/2018) dini hari mulai pukul 21:00 WIB.

Brasil akan ditantang Serbia di Otkritie Arena. Brasil butuh setidaknya hasil imbang untuk memastikan lolos ke babak 16 besar. Sementara itu, Serbia wajib menang jika ingin masuk ke fase knockout.

Di pertandingan lainnya, Swiss akan menghadapi Kosta Rika yang sudah dipastikan tersingkir. Swiss juga butuh satu poin untuk lolos ke fase berikutnya.


Jadwal Piala Dunia 2018 hari ini:

Rabu (27/6/2018)
Korea Selatan vs Jerman 21:00 WIB
Meksiko vs Swedia 21:00 WIB

Kamis (28/6/2018)
Serbia vs Brasil 01:00 WIB
Swiss vs Kosta Rika 01:00 WIB


Sumber    : Detikcom