Tim Relawan Yakin Firdaus-Rusli Minimal Raih 30 Persen Suara di Rokan Hilir

Tim Relawan Yakin Firdaus-Rusli Minimal Raih 30 Persen Suara di Rokan Hilir

RIAUMANDIRI.CO, ROHIL - Pasangan Firdaus-Rusli diyakini minimal meraih 30 persen suara di Kabupaten Rokan Hilir pada Pilgubri, 27 Juni 2018 nanti. Faktor ikatan emosional cawagub Rusli Effendi dengan tanah kelahirannya serta pemaparan program Paslon nomor urut 3 yang dinilai realistis, menjadi alasan optimisme bisa mendulang suara hingga 30 persen.

Koordinator Relawan Firdaus-Rusli Effendi wilayah Rokan Hilir, H Bachtiar kepada media, Selasa (6/6/2018) siang, menegaskan, angka 30 persen tersebut tidak mengada-ada, tapi sangat realistis.

''Kita yakin, dari daerah-daerah yang dikunjungi, setidaknya Firdaus-Rusli Effendi bisa meraih 30 persen suara dan dukungan warga pada Pilgubri nanti. Itu sangat realistis,'' tegas Bachtiar. 


Di Negeri Seribu Kubah tersebut pada Pilgubri nanti tercatat jumlah pemilih sebanyak 369.415 orang, terdiri dari 188.830 pemilih laki-laki dan 180.585 orang perempuan. Mereka tersebar pada 184 desa di 15 kecamatan. Total TPS di Rokan Hilir berdasarkan rilis terakhir KPU Riau adalah sebanyak 1.322 titik.

Menurut Bachtiar, dari 15 kecamatan di Rokan Hilir, setidak-tidaknya 50 persen di antaranya adalah lumbung suara pasangan Firdaus-Rusli. Jumlah itu meningkat sejak Firdaus-Rusli  gencar melakukan kampanye dialogis yang dimulai Februari silam. Tawaran program serta ketokohan Firdaus maupun Rusli Efendi sebagai putra daerah setempat, mampu memberikan rasa optimis masyarakat akan masa depan Rokan Hilir ke depannya. 

Keterpurukan perekonomian Rokan Hilir pasca ditinggal Bupati Annas Maamun diyakini masyarakat setempat akan kembali membaik dan menemukan kegairahannya bila nanti Provinsi Riau dipimpin pasangan Firdaus-Rusli. 

Memang, kata Bachtiar, dalam beberapa kali kampanye, ada proposal yang disampaikan masyarakat kepada Rusli Effendi, yakni masalah infrastruktur jalan dan akses pembangunan. 

"Masyarakat minta Pak Rusli membenahi masalah jalan, sarana pendidikan dan akses perekonomian dengan membuka lapangan kerja. Tapi dengan solusi dan komitmen yang ditawarkan, kita yakin, masyarakat sangat siap mendukung Firdaus-Rusli. Apalagi beliau adalah putra Rokan Hilir,'' sebut Bachtiar.

Disebutkan Bachtiar, di Pasir Limau Kapas, pihaknya optimis dukungan bulat akan diberikan warga kepada Rusli Effendi yang tak lain putra daerah setempat. Dan, masyarakat setempat memang menaruh harapan besar Rusli Effendi bisa menang dalam Pilgubri 2018 nanti. "Warga pun secara lisan juga sudah menyampaikan kesiapan untuk mendukung. Begitu juga di daerah lainnya seperti di Sungai Daun dan Kota Bagansiapiapi," papar Bachtiar.

Bachtiar sendiri tidak menampik ketatnya perebutan suara di Rokan Hilir. Hal itu terjadi karena hampir seluruh Paslon memiliki ikatan emosional dengan Rokan Hilir. 
"Namun berdasarkan jajak pendapat yang dilakukan tim relawan maupun tim partai koalisi pendukung Firdaus-Rusli, kami mencatat dukungan untuk Paslon nomor urut 3 mengungguli yang lainnya. Makanya, kita dapat angka 30 persen dan sisanya dibagi Paslon yang lain," ujar Bachtiar. ***


Editor: Rico Mardianto