10 Manfaat Minum Air Putih Saat Perut Kosong Terutama di Pagi Hari

10 Manfaat Minum Air Putih Saat Perut Kosong Terutama di Pagi Hari

JAKARTA (Riaumandiri.co) - Air putih merupakan cairan yang sangat mudah diserap oleh tubuh. Itulah sebabnya minum air putih saat perut kosong mampu memberikan manfaat besar untuk kesehatan tubuh kamu secara keseluruhan.

Seperti dilansir dari boldsky.com, inilah manfaat kesehatan yang tersimpan dari kebiasaan minum air putih saat perut kosong:

1. Menurut beberapa penelitian kesehatan, pagi hari adalah jam normal untuk buang air besar. Namun kamu sering merasa kesulitan? Untuk itu perbanyaklah minum air putih saat bangun tidur. Air putih akan mendorong keluar kotoran.
2. Air putih yang kamu minum bermanfaat untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh. Hal ini akan berlangsung lebih maksimal jika kamu minum air putih saat perut kamu masih kosong.
3. Sarapan merupakan jam makan yang penting. Namun kendalanya adalah kadang kamu tidak merasa lapar di pagi hari. Solusinya, minumlah air saat bangun tidur. Sebab hal ini akan membuat kamu lapar di pagi hari.
4. Sering sakit kepala saat bangun tidur? Itu mungkin tanda dehidrasi. Sehingga segera minum air putih untuk meredakannya.
5. Usus kamu juga butuh dibersihkan. Dan cara yang paling efektif adalah dengan minum air putih sesegera mungkin di pagi hari.
6. Minum air putih terutama air hangat di pagi hari bermanfaat untuk meningkatkan sistem metabolisme. Hal ini berarti tubuh kamu memiliki kemampuan untuk menyerap dan mencerna makanan dengan lebih cepat sehingga tidak mengakibatkan kegemukan.
7. Minum air putih di saat perut kosong mampu merangsang pertumbuhan sel-sel darah merah lebih cepat. Hasilnya, kamu pun akan lebih berenergi.
8. Jika kamu sedang berusaha untuk menurunkan berat badan, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan minum banyak air putih di pagi hari. Sebab selain lemak yang keluar, sistem metabolisme tubuh pun akan meningkat.
9. Tahukah kamu bahwa salah satu rahasia untuk memiliki kulit cerah bersinar adalah dengan minum air putih? Hal ini terjadi karena proses detoksifikasi mampu membersihkan jerawat dan lemak lainnya di kulit.
10. Minum air putih di pagi hari juga bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Hasilnya, kamu pun akan terhindar dari berbagai macam infeksi penyakit. (mer/vie)