Diikuti 97 Jalur

Hari Ini, Pacu Jalur Pangean Dibuka Bupati Mursini

Hari Ini, Pacu Jalur Pangean Dibuka Bupati Mursini

PANGEAN (riaumandiri.co) - Kalau tidak ada kendala, Kamis (4/8) hari ini, Bupati Kuansing H Mursini akan membuka perhelatan pacu jalur tingkat Rayon III di tepian Rajo Pangean yang akan berlangsung Kamis-Sabtu (4-6/8).

Ada 97 jalur yang ikut serta di rayon III, yang berasal dari 2 kabupaten, 2 jalur dari Peranap Inhu dan 95 jalur dari Kuansing. Mayoritas kecamatan di Kuansing pun mengutus jalur-jalur unggulannya, antara lain, 25 jalur dari Pangean, 17 jalur dari Benai, 16 jalur dari Kuantan Tengah.


Sedangkan Kuantan Hilir Seberang mengutus 9 jalur, Kuantan Hilir 7 jalur, Inuman juga 7 jalur. Seterusnya, Cerenti mengirim wakilnya 5 jalur, Sentajo Raya 4 jalur, Gunung Toar 3 jalur, Kuantan Mudik dan Logas Tanah masing-masing mengutus 1 jalur.


Camat Pangean Mahviyen Trikon Putra Rabu kemarin mengatakan, pada acara pembukaan pacu jakur yang akan dihadiri orang nomor satu di Kuansing ini akan dimeriahkan dua berondo yang merupakan khas negeri Pangean.



Berondo ini akan mengangkut tamu kebesaran, orang nomor satu di Kuansing dan para pemuka adat, pemuka masyarakat yang ada di Pangean.
"Pacu jalur adalah tradisi asli masyarakat Kuansing, dan kewajiban kita semualah untuk melestarikannya. Dan kami mengajak semuanya untuk mensukseskan pesta rakyat Kuansing ini," katanya saat technical meeting di Kantor Camat Pangean, Rabu kemarin.


Selain dihadiri Camat Pangean Mahviyen Trikon Putra, hadir pula Ketua Umum HUT RI 2016 H Nayarlis, Danramil Kuantan Hilir Kapten (Inf) Jufri beserta upika lainnya dan 97 perwakilan jalur.


"Kami berharap kepada seluruh jalur yang berpartisipasi untuk mensukseskan pacu jalur rayon III ini. Sportivitas dan silaturrahmi harus sama-sama kita jaga," sambung H Nayarlis.
Sedangkan Danramil Kuantan Hilir Jufri menegaskan, pacu jalur jangan dinodai dengan tindakan-tindakan yang merusak nilai budaya itu sendiri. "Ini adalah tradisi kita, baik peserta maupun penonton harus sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban," diingatkannya.(adv/humas)