Isi Jabatan Kosong

Sumbar Lakukan Seleksi Terbuka

Sumbar Lakukan Seleksi Terbuka

Padang (HR)-Pemerintah Provinsi Sumatera Baratmelaksanakan seleksi terbuka untuk mengisi sejumlah jabatan yang kosong di jajaran pemerintahan provinsi tersebut.

"Kita merujuk kepada UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara yang mengamanatkan untuk mengisi jabatan pimpinan tinggi, eselon 2 dan 1 dilakukan secara seleksi terbuka,"kata Kepala Badan Kepegawaian Sumbar, Jayadisman di Padang, Kamis (5/2).
Selain UU tersebut menurut dia, juga telah ada PermenPAN RB No. 13 tahun 2014 yang mengamanatkan hal yang sama.
"Berdasarkan hal ini, kita di Sumatera Barat akan menerapkan sistem seleksi terbuka tersebut mulai tahun 2015," kata dia.
Tahap pertama menurut Jayadisman, akan ada dua jabatan di Pemprov yang akan "dilelang" menggunakan sistem seleksi terbuka yaitu Kepala Dinas Koperasi dan UMKM serta Sekretaris DPRD Sumbar.
"Kepala Dinas Koperasi sudah mengajukan Masa Persiapan Pensiun (MPP), sementara jabatan sekwan sudah cukup lama dipegang oleh Pelaksana Tugas (Plt)," kata dia.
Menurut dia, pendaftaran untuk seleksi terbuka bagi dua jabatan yang lowong tersebut sudah dimulai.
"Pendaftaran untuk jabatan Kepala Dinas Koperasi dan UMKM akan ditutup tanggal 20 Februari 2015, sementara untuk Sekwan tanggal 23 Februari," kata dia.
Syarat untuk masing-masing jabatan menurut Jayadisman telah dicantumkan dalam website resmi Pemprov Sumbar yang bisa diakses setiap saat.
"Seleksi terbuka ini tidak dibatasi untuk PNS di Pemprov Sumbar saja, tetapi juga bisa diikuti oleh PNS yang memenuhi syarat dari Kabupaten dan Kota di Sumatera Barat," kata Jayadisman.
Dia mengatakan, seleksi terbuka ini baru pertama kali dilakukan di Sumatera Barat dan akan terus diterapkan untuk masa yang akan datang.
"Hal itu dilakukan agar PNS yang akan menduduki jabatan benar-benar memiliki kapasitas SDM yang baik," kata dia.
Meski baru pertama kali untuk kalangan PNS, namun untuk mengisi jabatan direksi perusahaan daerah, Kota Payakumbuh, Sumbar telah terlebih dahulu melaksanakan.
Kabag Humas Pemkot Payakumbuh, Jhon Kennedy mengatakan, Wali Kota Payakumbuh Riza Falepi telah melakukan seleksi terbuka untuk mengisi jabatan Direktur Utama Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Payakumbuh.
"Pemkot Payakumbuh bekerjasama dengan pihak-pihak yang berkompeten untuk melaksanakan seleksi terbuka tersebut," kata dia. (ant/ivi)