Lahan Non Produktif Digarap Sehingga Menghasilkan

Lahan Non Produktif Digarap Sehingga Menghasilkan

SELATPANJANG (riaumandiri.co)- Bupati Kepulauan Meranti H Irwan meminta kepada instansi terkait dan juga pemerintahan desa, agar bersinergy menggarap lahan-lahan yang tidak produktif selama ini. Lahan-lahan itu agar “disunglap” menjadi lahan pertanian yang bisa menghasilkan.

Menanam tanaman ubi kayu, jagung, kacang kedele dan tanaman berguna lainnya. Dari pada lahan hanya ditumbuhi semak belukar dan tidak memberikan hasil apa apa terhadap masyarakat, sebaiknya dibuka dan diusahai dengan berbagai jenis tanaman yang menghasilkan,ungkap Irwan baru-baru ini di Desa Tenggayun Raya, saat menyaksikan lahan gambut kering selama ini ternyata bisa menghasilkan tanaman yang menguntungkan.

Irwan juga meminta peran dan kerja keras masyarakat untuk terus bercocok tanam. Dan kepada instansi teknis diinstruksikan agar terus mendorong masyarakat dalam memanfaatkan lahan-lahan yang tidak produktif selama ini.

Diungkapkannya, di tengah anjloknya harga komoditi kelapa dan karet, tanaman palawija seperti kacang kedele menjadi salah satu pilihan petani untuk menggairahkan kembali perekonomian masyarakat.

Kalau harga karet dan kopi tidak seperti yang diharapkan petani, tapi dengan harga komoditi kacang kedele yang tergolong tinggi sangat cocok

Kita harus menyambut baik, program peningkatan produksi pertanian seperti yang dicanangkan pemerintah yakni peningkatan produksi Padi, Jagung dan Kedele (PAJALE).

Program tersebut sebagai program mempertahankan  kedaulatan pangan secara nasional. Jadi ini harus terus didorong dan dibantu agar lahan-lahan yang belum tergarap selama ini bisa menjadi lahan-lahan yang produktif,”pinta dia.
Kepada pemerintah desa dan kecamatan juga ditegaskan untuk tidak mudah mengalihfungsikan lahan.

Lahan pertanian harus diperluas atau setidaknya harus dipertahankan. Tidak dibenarkan menjual lahan untuk dijadikan peruntukan lain.

"Pertanian dan perkebunan akan menjadi pertahanan dan sumber ketahanan pangan secara nasional. Untuk itu para petani juga diharapkan agar semakin meningkatkan kinerjanya dalam meningkatkan produksi pertanian itu sendiri,”ujar dia.(jos)