Pembagian Sembako Harus Tepat Sasaran

Pembagian Sembako Harus Tepat Sasaran

Siak Hulu (HR)-Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kampar, Eva Yuliana berharap bantuan yang diberikan hendaknya tepat sasaran kepada masyarakat kurang mampu yang benar-benar membutuhkan.

Demikian disampaikan Eva saat penyerahan bantuan kepada masyarakat yang terkena bencana banjir di tiga desa di Kecamatan Siah Hulu, yakni Desa Lubuk Siam, Teratak Buluh dan Tanjung Balam. Bantuan diserahkan langsung di Kantor Kepala Desa Lubuk Siak, Siak Hulu, Selasa (19/1).

"Inilah yang baru bisa kami berikan kepada masyarakat, doakan agar kami selalu memberikan perhatian untuk masyarakat kami. Kepada masyarakat 175 desa yang terkena bencana, khususnya yang ada di Desa Lubuk Siam, Teratak dan Tanjung Balam agar tabah dan ikhlas, semoga ada hikmah di balik semua bencana yang kita hadapi ini," ujar Eva.

Ditambahkan Eva, banjir ini terjadi karena meningkatnya curah hujan yang menyebabkan tingginya debet air di PLTA Koto Panjang yang mengharuskan pintu air tersebut dibuka. Karena kalau tidak dibuka, kemungkinan PLTA tersebut akan jebol dan akan menyebabkan bencana yang lebih besar di Kabupaten Kampar.

Pada kesempatan tersebut, Eva berpesan kepada seluruh orangtua yang punya anak bayi agar menjaga anak-anaknya, jangan dibiarkan main sendiri saat bajir seperti ini, kita tidak ingin ada hal-hal buruk terjadi.

Kepada bidan desa beserta stafnya, diharapkan untuk cepat tanggap dalam melayani masyarakat yang sakit akibat bencana banjir, berikan pelayanan yang sama kepada masyarakat, jangan ada perbedaan antara masyarakat miskin dan kaya.

Sementara itu Camat Siak Hulu, Fajri Adha yang juga hadir pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa, bencana kebanjiran di Desa Buluh cina, Teratak Buluh, Lubuk Siam, Tanjung Balam, merupakan desa langganan banjir. Hampir 1.800 rumah di Kecamatan Siak Hulu yang terendam banjir, kita berdoa bersama semoga banjir akan segera surut dan bisa beraktivitas lagi seperti semula.

Fajri juga mengapresiasi bantuan yang diberikan, semoga dapat meringankan beban bagi mereka yang terkena bencana.(adv/humas)