Dua Ruko di Tapung Hilir Ludes Terbakar

Dua Ruko di Tapung Hilir Ludes Terbakar

BANGKINANG (HR)-Dua unit ruko (rumah toko) berlantai dua, milik Feri Sinaga yang berlokasi di Pasar Desa Kota Bangun, ludes terbakar, Senin (14/9) sekira pukul 15.20 Wib. Ruko ini tempat menjual pakaian dan perlengkapan sekolah.

Kejadian berawal saat Feri Sinaga si pemilik ruko pada pukul 09.00 Wib pergi ke gereja di Desa Kota Baru untuk beribadah rutin bersama keluarganya. Saat ditinggalkan ruko dalam keadaan kosong dan dikunci.

Pada pukul 15.20 wib salah seorang warga Yulinar melihat adanya asap dari arah belakang ruko dan langsung memberitahu warga sekitar dan meminta tolong untuk melakukan pemadaman.

Warga masyarakat beserta aparat Kepolisian dari Polsek Tapung Hilir yang mendatangi lokasi kebakaran kemudian berupaya melakukan pemadaman secara manual. Api baru dapat dipadamkan pada pukul 16.30 Wib dan sebagian barang milik korban berhasil diselamatkan.

Kapolres Kampar AKBP Ery Apriyono SiK melalui Kapolsek Tapung Hilir AKP Hendrix saat dikonfirmasi Haluan Riau membenarkan kejadian ini. Disampaikan Kapolsek bahwa tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Dugaan sementara berdasarkan keterangan saksi - saksi dilokasi kejadian penyebab kebakaran karena hubungan pendek arus listrik.(oni)