Warga Antusia Sambut Bupati

Open Turnamen Tambak Cup III

Open Turnamen Tambak Cup III

LANGGAM (HR)-Antusias warga Desa Tambak menyambut kedatangan Bupati HM Harris tampak saat pembukaan Open turnamen Tambak Cup III, Jumat (21/8). Dari pintu mobil kaum ibu berkumpul menyalami Harris, barisan panitia berjajar menyambut kedatangan orang nomor satu di Pelalawan ini.

Turut mendampingi Bupati, Kepala Dinas Sosial MD Rizal, Camat Langgam Sunggeng Wiharyadi, Anggota DPRD Pelalawan Afrizal.Bupati menyapa warga dengan ramah, satu persatu kaum ibu, panitia dan masyarakat disalami hingga sampai ke tribun panitia.

Dalam sambutannya Bupati berpesan agar turnamen ini bisa digelar tiap tahun, melalui turnamen ini bisa dijadikan ajang mempromosikan sejarah dan potensi desa Tambak.

"Melalui turnamen ini bisa diceritakan bagaimana sejarah Desa Tambak. Tambak ini merupakan desa tertua, dan ada kolam tujuh yang memiliki sejarah, untuk dipromosikan, agar bisa masuk ke pariwisata," pesan Harris.

Dalam iven kali ini diikuti oleh oleh 48 klub. Harris berharap tahun depan bisa lebih banyak klub sepak bola yang berpartisipasi.

Selain itu, Bupati mengajak masyarakat untuk melakukan komunikasi dengan pimpin, RT/RW kades, camat dan Pemkab, agar pembangunan di desa bisa berjalan sesuai kebutuhan.

Kades Tambak Nirwan menjelaskan iven ini merupakan kegiatan rutin yang digelar pemerintah desa setiap tahun, untuk membangkitkan semangat olaahraga di kalangan kaum muda.
 
Kejuaraan ini memperebutkan piala kepala desa, dengan hadian juara 1 berupa tropi dan uang pembinaan Rp10 juta, juara 2 mendapat tropi dan uang pembinaan Rp6 juta, juara 3 mendapat tropi dan uang pembinaan Rp4 juta, harapan 1 mendapat tropi dan uang pembinaan Rp2 juta.(lam)