Hari ini, Pj Gubernur Sumbar Dilantik

Spanduk Provokatif di Pagar Kantor Gubernur

Spanduk Provokatif  di Pagar Kantor Gubernur

PADANG (HR)- Ada pemandangan tak mengenakkan terpampang di pagar Kantor Gubernur Sumatera Barat, Jumat (14/8). Sebuah spanduk bertuliskan “Jangan Lanjutkan, Anda Gagal” dan “Hanyutkan” digantung beberapa orang sekitar pukul 14.45 WIB, tapi akhirnya dicopot anggota Pol PP Sumbar, sekitar 45 menit kemudian.

Spanduk tersebut terkesan mencederai masa-masa terakhir pasangan Gubernur Sumbar-Wakil Gubernur Sumbar Irwan Prayitno-Muslim Kasim. Dari yang tersirat pada dua pesan tersebut, ada nada penolakan Irwan Prayitno (IP).

 Dua spanduk yang bertuliskan 'Jangan Lanjutkan Anda Gagal' dan spanduk kedua bertuliskan 'Hanyutkan' seperti plesetan dari slogan IP 'Lanjutkan'.

Namun, spanduk ini tidak bertahan lama terpajang di depan kantor Gubernur Sumbar. Berselang 45 menit dari waktu pemasangan dua orang Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) langsung membuka spanduk provokatif ini.

"Spanduk ini tidak ada izin dan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan maka kita cabut," ujar salah seorang anggota Satpol PP yang tak ingin disebutkan namanya.

Beberapa pengendara sempat menyaksikan momen yang terjadi, sehari sebelum serah terima jabatan IP-MK dengan Reydonnyzar Moenek, Sabtu (15/8). Dirjen Keuangan Daerah di Kementerian Dalam Negeri   (Kemendagri) itu akan dilantik sebagai Penjabat Gubernur Sumbar oleh Mendagri Tjahjo Kumolo di Kemendagri, Jalan Merdeka Utara Nomor 7 Jakarta.

Serah terima jabatan sendiri akan dilakukan sekitar Pukul 11.00 WIB yang dipimpin Mendagri atas nama Presiden RI, Joko Widodo. “Yang nantinya melantik Mendagri atas nama presiden,” terang Kepala Biro Pemerintahan Setdaprov Sumbar, Mardi.

Dikatakan Mardi, beberapa pejabat yang nantinya akan menghadiri pelantikan ini berasal dari Forkompimda, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Bupati/Walikota, Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan beberapa pejabat terkait di lingkungan Pemprov Sumbar.

"Untuk keberangkatan ke Jakarta nantinya, Pak Wagub dijadwalkan berangkat Jumat (14/8) sekitar Pukul 14.00 WIB dan Gubernur baru akan berangkat pada Sabtu (15/8) pagi. Sementara untuk pejabat lainnya belum dapat info," terangnya.

Tinggalkan Rumah Dinas Usai mengikuti rapat paripurna terakhir di Gedung DPRD Sumbar, Gubernur Sumbar Irwan Prayitno dan Wakil Gubernur Sumbar, Muslim Kasim berkemas meninggalkan rumah dinasnya.

Wakil Gubernur Sumbar, Muslim Kasim Rencananya akan pindah ke Villa Hadis yang berada di depan Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumbar. “Saya sudah mulai berkemas kok dari beberapa minggu yang lalu. Saya akan pindah ke kediaman saya di Villa Hadis, kalau pun tidak mungkin balik kampung lah,” ujar MK.

Sementara itu Gubernur Sumbar Irwan Prayitno sudah mulai berkemas dari bulan lalu. Semua barang pribadi yang dimiliki Irwan secara berangsur-angsur telah dipindahkan ke kediamannya di Lubuk Kilangan. "Saya sudah berkemas dan akan kembali menjadi manusia 'normal'," terangnya. (h/mg-isr)