Kemenangan yang Dibutuhkan

Kemenangan  yang Dibutuhkan

Maryland (HR)-Manajer Chelsea Jose Mourinho tidak mempedulikan kemenangan yang diperoleh timnya atas Barcelona. Chelsea kini siap melakoni laga Community Shield di akhir pekan nanti.

Bermain di FedEx Field, Rabu (29/7) pagi WIB, Chelsea dan Barca berimbang 2-2 pada pertandingan 2x45 menit. Eden Hazard membuka keunggulan The Blues sampai turun minum sebelum El Barca membalikkan kedudukan lewat Luis Suarez dan Sandro Ramires.

Namun, di lima menit terakhir Gary Cahill memastikan laga berakhir imbang sehingga mesti ditentukan lewat adu penalti, yang akhirnya menangi Chelsea 4-2.

"Barcelona tidak khawatir soal kemenangan maupun kekalahan. Mereka berlatih sama dengan kami. Tadi bukanlah pertandingan dengan taktik. Tadi adalah dua tim yang mencari intensitas terbaik, performa terbaik," ucap Mourinho di situs resmi Chelsea.

"Bagi saya, pertandingan tadi begitu fantastis. Saya berterima kasih kepada Luis Enrique atas apa yang mereka berikan kepada kami. Tadi adalah apa yang kami butuhkan."

Di pertandingan tersebut, Barca lebih dominan dengan menguasai 69 persen ball possession dan melakukan 18 percobaan (6 on target). Sedangkan Chelsea dengan 31 persen ball possession menciptakan 9 percobaan (4 on target).

"Hasilnya tadi 2-2 tapi bisa 4-4. Penaltinya tidak berarti apapun buat kami, juga buar Barca tapi buat orang-orang itu sangat berarti. Ada 70 ribu orang penonton jadi orang-orang yang tadi di sini bisa pulang dengan gembira. Ini adalah promosi yang bagus untuk sepakbola di Amerika Serikat dan promosi yang bagus untuk klub-klub kami," imbuh Mourinho.

Ini artinya dari lima laga pramusim yang sudah dijalani, Chelsea menelan sekali kekalahan yaitu atas New York Red Bulls dengan skor 2-4, sekitar sepekan lalu. Kini, Chelsea akan kembali ke London mempersiapkan diri menghadapi Arsenal di Wembley.(dtc/pep)