Tidur Sudah Cukup Tapi Masih Menguap, Ini Penyebabnya

Tidur Sudah Cukup Tapi Masih Menguap, Ini Penyebabnya

RIAUMANDIRI.CO - Ternyata menguap berlebihan juga bisa jadi tanda ada penyakit atau masalah kesehatan tertentu di dalam tubuh.

Perlu diketahui, menguap sebenarnya adalah cara alami tubuh untuk mendinginkan otak dan mengisi udara di paru-paru

Proses alami yang berlangsung selama beberapa detik ini umumnya disertai mata berair, peregangan otot, dan suara khas ketika menguap.


Kebanyakan orang menguap antara lima sampai 10 kali sehari. Tapi, ada kasus orang menguap sampai puluhan kali sehari

Penyebab sering mengupa padahal cukup tidur bisa berasal dari beberapa kondisi atau penyakit tertentu, seperti:

Gangguan tidur apnea

Dilansir dari WebMD, gangguan tidur seperti tidur apnea bisa menyebabkan sering menguap Masalah tidur ini membuat penderitanya mengalami henti napas beberapa kali saat tidur.

Narkolepsi

Narkolepsi adalah gangguan saraf yang disebabkan hormon tidak seimbang, tumor, stroke, cedera kelapa, atau ensefalitis. Penyakit ini bisa membuat penderitanya sering menguap, mengantuk terus, dan sejumlah otot tubuh tidak terkendal

Efek samping obat tertentu

Dilansir dari SleepFoundation, sejumlah obat depresi dan gangguan kecemasan jenis inhibitor reuptake serotonin selektif memiliki efek samping sering mengiap.

Penyebab lainnya

Dilansir dari Healthline, pada beberapa kasus yang jarang terjadi, sering menguap dan kelelahan bisa jadi tanda penyakit liver, gagal hati, serangan jantung, atau multiple sclerosis

Cara mengatasi sering menguap perlu disesuaikan dengan akar penyebabnya. Dokter biasanya merekomendasikan obat, alat, atau terapi tertentu:

  • Membangun rutinitas tidur yang sehat dan konsisten
  • Menggunakan alat bantu pernapasan saat tidur untuk sleep apnea
  • Rajin olahraga untuk mengurangi stres
  • Mengobati penyakit mendasar

Jika Anda khawatir kemungkinan ada masalah kesehatan, coba konsultasikan ke dokter untuk mengetahui penyebab seribg menguap padahal cukup tidur  terkait penyakit apa.

Dokter biasanya dapat mengidentifikasi penyebab pastinya dan merekomendasikan solusi paling tepat setelah melakukan pemeriksaan kesehatan dan melihat hasil tes diagnostik.



Tags Kesehatan