Hari Anak Nasional 2015

Pj Bupati Momentum Awal Revolusi Mental

Pj Bupati Momentum  Awal Revolusi Mental

RENGAT (HR)-Hujan yang mengguyur Kota Rengat sejak pagi tak menyurutkan niat dan semangat ratusan anak-anak dari berbagai sekolah di Kabupaten Inhu mengikuti peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2015 di Lapangan Hijau Rengat, Kamis (26/11).

 Peringatan ini ditandai pelepasan balon ke udara oleh Penjabat Bupati Inhu Kasiarudin, serta penyerahan hadiah bagi para pemenang lomba. Kasiarudin mengimbau, peringatan tersebut dijadikan momentum awal revolusi mental.

Hadir pada kegiatan tersebut anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Inhu, pimpinan BUMN dan BUMD di Kabupaten Inhu, kepala sekolah serta pengurus Forum Anak Kabupaten Inhu. Plt Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (BPPPAKB) Kabupaten Inhu Feny Darius, mengungkapkan sejatinya Hari Anak Nasional diperingati setiap tanggal 23 Juli. Namun pada tahun ini bertepatan dengan bulan puasa, kemudian dilanjutkan Hari Raya serta adanya bencana kabut asap, maka peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2015 baru bisa dilaksanakan.

Meski demikian, Feny Darius mengungkapkan hal itu tak mengurangi makna dan tujuan dari peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2015 yang mengangkat tema, “Wujudkan lingkungan dan keluarga ramah anak”. Ia mengungkapkan, BPPPAKB sudah melakukan berbagai upaya nyata buat memenuhi hak anak, khususnya di Kabupaten Inhu. Apalagi sesuai Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah, perlindungan anak merupakan salah satu urusan wajib. “Karena itu, pemerintah bersama seluruh komponen masyarakat akan bersama-sama mengawal dan mewujudkan lingkungan dan keluarga ramah anak,” ucapnya.

Sementara itu, Penjabat Bupati Inhu Kasiarudin, mengungkapkan Kabupaten Inhu telah berkomitmen memenuhi hak anak dengan menerbitkan Perda Nomor 3 tahun 2014 tentang Perlindungan Anak  didalamnya terkandung pelaksanaan hak anak serta berbagai hal yang jika di-laksanakan dengan baik dan berkesinambungan, akan meningkatkan kualitas anak-anak di Inhu.

 “Banyak sudah program dan kegiatan yang kita laksanakan untuk pemenuhan hak-hak anak. Namun kita merasa bahwa pemenuhan hak dan perlindungan anak di Inhu harus terus kita tingkatkan, dan hal ini membutuhkan komitmen dan kerja sama kita semua,” ujarnya. Pj Bupati berharap, melalui peringatan Hari Anak Nasional ini mampu menjadi momentum bagi semua anak terus mengasah kemampuan dengan belajar giat serta melaksanakan nilai dalam agama sebagai momentum awal dalam merevolusi mental.

Selain itu, Penjabat Bupati juga minta seluruh anak di Kabupaten Inhu terus mengintrospeksi diri, memperkuat iman dan taqwa serta meningkatkan kemampuan menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi. “Kalian semua adalah generasi penerus bangsa yang nantinya akan menggantikan posisi kami. Harapan kami, kalian akan berbuat yang lebih baik dari apa yang telah kami lakukan saat ini, sehingga dimasa kalian nanti, Kabupaten Inhu akan menjadi kabupaten yang maju dan sejahtera,” tuturnya. (adv/humas)