Meriahkan HUT ke-70 RI

Disporabudpar Gelar Pacu Sampan Leper

Disporabudpar Gelar Pacu Sampan Leper

TEMBILAHAN (HR)-Menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun ke-70 Kemerdekaan Republik Indonesia, pihak Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata Kabupaten Indragiri Hilir akan menggelar pacu sampan leper di bawah Jembatan Getek Tembilahan Hilir, yang merupakan salah satu objek wisata rutin tiap tahun.

"Perlombaan sampan leper itu akan diadakan mulai tanggal 22 sampai dengan 23 Agustus, beriringan dengan memeriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia," ujar Sekretaris Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Palisman, Selasa (11/8).

Dijelaskan, sebenarnya dalam menentukan pelaksanaan pacu sampan leper ini, dikatakan Sekretaris Diporabudpar, tak mudah karena harus berdasarkan perhitungan alam, yang tak dapat diadakan sesuai keinginan, yakni melihat kondisi pasang surut air di Sungai Indragiri. "Karena pacu sampan leper ini dilakukan di atas lumpur, yang cuma bisa diadakan sekali dalam setahun, antara bulan Juli sampai dengan bulan Agustus yang kondisi air sedang surut," ungkap Palisman.

Lebih jauh, ia mengatakan, pacu sampan leper merupakan suatu objek wisata tahunan Kabupaten Inhil, dan merupakan perlombaan yang langka di dunia, karena arena yang digunakan permukaan lumpur bukan di atas permukaan air.

Selain itu, juga akan diadakan panjat pinang dan menangkap itik di atas lumpur yang juga digelar di lokasi yang sama. "Iven ini akan diikuti oleh seluruh peserta yang berasal dari seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Inhil," pungkasnya. (mg4)