Polisi Berbagi Takjil ke Pemudik di Lintas Riau-Sumbar

Polisi Berbagi Takjil ke Pemudik di Lintas Riau-Sumbar

Riaumandiri.co - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Kepolisi Resor (Polres) Kampar bersama dengan Jasa Raharja melaksanakan kegiatan rutin bagi-bagi takjil, pada kesempatan kali ini dibagikan kepada para pemudik, Senin (8/4).

Kasatlantas Polres Kampar AKP Viola Dwi Anggreni mengatakan kegiatan ini telah berlangsung sejak hari pertama puasa dan terus dilaksanakan hingga puasa ke-28, sebagai bentuk dukungan terhadap masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik lebaran.

"Kami secara rutin melaksanakan kegiatan rutin bagi takjil Ramadhan (Batara) Ini merupakan program Satlantas Polres Kampar dari hari pertama puasa hingga pada hari ini, Alhamdulillah kami laksanakan hari ini adalah puasa ke-28," kata AKP Viola.


Kegiatan ini dilakukan pada pukul 17.00 WIB tepatnya di jalan Lintas Riau-Sumatra Barat, Panorama Desa Tanjung Alai, Kecamatan XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau.

Pantauan di lokasi menunjukkan banyaknya pemudik yang hendak melakukan perjalanan mudik dari Pekanbaru menuju Sumatra Barat (Sumbar). Dalam upaya memberikan bantuan kepada para pemudik, Satlantas Polres Kampar berinisiatif untuk menyediakan takjil tersebut.

"Yang mana kita lihat disini banyak sekali para pemudik yang akan melaksanakan perjalanan dari Pekanbaru menuju Sumbar sehingga kami berinisiatif untuk memberikan takjil kepada masyarakat yang melaksanakan mudik," pungkas AKP Viola.

Takjil yang disediakan oleh Satlantas Polres Kampar bukan hanya sebagai bantuan praktis bagi pemudik, tetapi juga sebagai bentuk kepedulian dan perhatian dari kepolisian terhadap masyarakat.