STY Minta Timnas U19 Tunda Puasa Saat Pertandingan

STY Minta Timnas U19 Tunda Puasa Saat Pertandingan

RIAUMANDIRI.CO - Hari ini, pemain muslim di skuad timnas U19 Indonesia menjalani ibadah puasa ramadhan.

Dengan demikian,  Shin Tae-yong pun sudah membuat kesepakatan untuk Timnas U19 tetap latihan seperti biasa dan menjalani puasa seperti biasa. 

Namun, STY  meminta anak-anak asuhnya untuk menunda puasa saat menjalani pertandingan.


Timnas UQO di bawah arahan Shin Tae-yong saat ini masih menjalani pemusatan latihan (TC) di Korea Selatan.

TC digelar sebagai persiapan menjelang Piala Dunia U20 2023 yang akan digelar di Tanah Air tahun depan.

Selain berlatih, timnas U19 Indonesia juga menjalani beberapa pertandingan uji coba di Negeri Ginseng.

Dari sembilan laga yang direncanakan, empat di antaranya sudah dirampungkan Garuda Muda.

Terbaru, Marselino Ferdinan dkk takluk 1-5 dari timnas U19 Korea Selatan (Korsel) pada Selasa (29/3/2022).

Ini adalah kekalahan kedua timnas U19 Indonesia dari Korsel. Pada pertemuan pertama, mereka menyerah 0-7.

Selain laga melawan Korsel, Indonesia juga sudah bertanding melawan Yeungnam University (1-5) dan Daegu University (2-1)

Hasil-hasil di atas memang belum memuaskan, tetapi pelatih Shin Tae-yong lebih mementingkan proses dibanding hasil.

Menurut Shin Tae-yong, timnas U19 Indonesia masih memiliki kekurangan. Ada dua yang menjadi perhatian serius, yaitu masalah passing (mengoper) dan heading (menyundul).

Dua hal itu menjadi menu utama dalam latihan timnas U-19 hari ini di Korea Selatan.

"Hari ini, materi latihan sama dengan kemarin. Ada kekurangan dalam pertandingan seperti passing dan heading, hadi hari ini latihan passing dan heading," ucapnya, dikutip dari laman PSSI, Sabtu (2/4/2022).

"Kondisi tim sangat baik, para pemainpun tahu kekurangan mereka sendiri. Jadi, mereka lebih banyak latihan sendiri sehingga kedepan akan lebih baik," imbuhnya.

 



Tags Olahraga