Kasus Baru Positif Covid-19 di Riau Masih Fluktuatif

Kasus Baru Positif Covid-19 di Riau Masih Fluktuatif

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU – Kasus penambahan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Riau, dalam beberapa hari ini kembali mengalami naik. Untuk hari Selasa (9/3), bertambah sebanyak 109 kasus positif, total 32.211.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsk Riau, Mimi Yuliani Nazir mengatakan, kasus positif Covid-19 di Riau masih fluktuatif. Jadi bisa saja terkadang naik di atas 100 dan terkadang di bawah 100 kasus.

“Penambahan kasus positif masih fluktuatif, hari ini (kemarin, red) 109 kasus, beberapa hari lalu di bawah 100. Jadi kasus positif ini juga dilihat dari sampel yang masuk. Kalau banyak yang masuk maka banyak yang bertambah kasus positif,” ujar Mimi Yuliani Nazir.


Sementara itu, untuk penambahan pasien yang sembuh dan pulang, setiap harinya juga bertambah banyak. Sehingga persentase pasien yang sembuh mencapai 95 persen. Total pasien sembuh  mencapai 30.427 orang.

“Hari ini (kemarin, red) terdapat penambahan 75 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh dan pulang, baik yang dari karantina mandiri, maupun yang sembuh di rumah sakit. Untuk pasien yang meninggal akibat covid bertambah 3 orang, total 786 orang yang meninggal,” kata Mimi.

“Masyarakat harus tetap waspada dan mentaati protokol kesehatan, masker tetap dipakai. Walaupun sudah divaksin jangan lupa tetap patuh protokol kesehatan. Sekarang masih banyak juga yang berkerumun, kalau bisa dikurangi lagi,” tutupnya.



Tags Corona